by CORCOM | Jul 26, 2024 | Tak Berkategori

Penyerahan penghargaan ini diberikan secara langsung oleh Perwakilan PR Indonesia kepada Security and External Relations Department Head, M. Gunawan Setiadi (foto kiri) dan Administration Department Head, Martinus Calvin Saputra (foto kanan).
Malang, 26 Juli 2024 – PT United Tractors Tbk (UT) dan PT Pamapersada Nusantara (PAMA) berhasil meraih penghargaan pada ajang Indonesia DEI & ESG Awards (IDEAS) 2024. Penghargaan ini diberikan oleh PR Indonesia kepada UT dan PAMA karena dinilai sebagai perusahaan yang memiliki komitmen dalam mengimplementasikan prinsip-prinsip Diversity, Equity, and Inclusion (DEI) dan Environmental, Social, and Governance (ESG). Penyerahan penghargaan ini diberikan secara langsung oleh Perwakilan PR Indonesia kepada Administration Department Head, Martinus Calvin Saputra dan Security and External Relations Department Head, M. Gunawan Setiadi, yang berlokasi di Ascent Premiere Hotel and Convention, Malang.
Pada penghargaan ini, UT berhasil meraih predikat Silver Winner kategori DEI dengan sub kategori Kesetaraan Gender dan Keragaman melalui strateginya dalam mengkomunikasikan program Indity. Program ini merupakan sebuah inisiatif UT pada bidang Corporate Social Responsibility (CSR), yang bertujuan untuk menciptakan perusahaan ramah difabel, menjunjung kesetaraan gender, dan menjunjung tinggi kearifan lokal sebagai Unique Value Proposition (UVP).
Sedangkan, PAMA berhasil meraih predikat Bronze Winner kategori ESG dengan sub kategori Lingkungan melalui program Komunikasi Eksternal Program Kampung Iklim (Proklim) Dusun Kawista Binaan PAMA. Pada program ini PAMA berfokus untuk mencari daerah yang membutuhkan bantuan untuk meningkatkan kesejahteraannya dan mewujudkan lingkungan yang berkelanjutan.
Head of Corporate Communication UT, Himawan Sutanto menyampaikan bahwa apresiasi yang diraih ini semakin memotivasi Perusahaan untuk terus konsisten dalam mewujudkan keberlanjutan melalui berbagai inisiatif dan kontribusi dalam praktik DEI dan ESG.
“UT dan PAMA mengucapkan terima kasih atas apresiasi dan penghargaan yang diberikan, penghargaan ini semakin mendorong kami untuk lebih semangat dalam menjalankan dan mengkomunikasikan aspek DEI dan ESG kedepannya. Kami berharap seluruh inisiatif yang kami lakukan dapat memberikan dampak positif bagi masyarakat di Indonesia,” ujar Himawan Sutanto.
Penilaian kategori ini berdasarkan strategi dan program komunikasi yang sistematis, terukur dan berkelanjutan berdasarkan kebijakan terkait DEI dan ESG, kejelasan tujuan (SMART Objectives) dan stakeholder yang dituju, strategi media dan taktik yang digunakan, serta pengukuran, evaluasi dan dampak dari program komunikasi bagi stakeholder.
Selain itu, penghargaan ini juga menggunakan penilaian berbasis penjurian yang terdiri dari lima juri yaitu, Pendiri dan CEO PR INDONESIA Group, Asmono Wikan; CEO Center for Public Relations, Outreach and Communication/CPROCOM, Emilia Bassar; Ahli dalam Praktik DEI, Dyah Indrapati; Ahli dalam praktik ESG dan Pendiri etKomunika, Herry Ginanjar, dan Wakil Rektor I LSPR Institute, Janette Maria Pinariya.
IDEAS tahun 2024 ini mengusung tema “Inklusi Komunikasi, Satukan Negeri” dengan menjadikan barometer pencapaian program komunikasi terkait isu DEI dan ESG sepanjang bulan Juli 2023 hingga April 2024. Penghargaan ini diberikan oleh PR Indonesia kepada perusahaan yang mampu mewujudkan kinerja positif dalam penerapan komunikasi DEI dan ESG.
Penghargaan yang diraih UT dan PAMA ini menjadi bukti nyata akan komitmennya dalam memberikan dampak positif bagi masyarakat di Indonesia dan keberhasilannya dalam mengkomunikasikan aspek-aspek DEI dan ESG. Melalui strategi komunikasi yang baik, penerapan DEI dan ESG yang dijalankan dapat dirasakan manfaatnya, bukan hanya oleh organisasi, tapi juga berbagai aspek mulai dari sosial, kultural, lingkungan, hingga ekonomi.
Melalui penghargaan ini, UT dan PAMA berharap mampu memacu dan meningkatkan kontribusi pada perubahan positif untuk membangun masa depan yang lebih inklusif dan berkelanjutan. Selain itu, UT dan PAMA dapat terus konsisten dalam mengkomunikasikan ESG dan DEI di internal dan eksternal Perusahaan.
Sekilas Tentang United Tractors
PT United Tractors Tbk (UT) yang dikenal sebagai distributor alat berat terbesar di Indonesia telah berdiri sejak tahun 1972. Saat ini UT telah berkembang dan memiliki lima pilar bisnis, yaitu Mesin Konstruksi, Kontraktor Penambangan, Pertambangan, Industri Konstruksi dan Energi. Sebagai kontribusi UT terhadap pencapaian Sasaran Pembangunan Berkelanjutan (SDGs), UT secara konsisten melaksanakan kegiatan-kegiatan yang menjunjung tinggi keberlanjutan.
ESG United Tractors
Sebagai perusahaan alat berat, pertambangan, dan energi kelas dunia, serta pengalaman selama lebih dari 50 tahun di Indonesia, UT berkomitmen untuk menghadirkan masa depan yang berkelanjutan. Hal ini dilakukan melalui penerapan prinsip ESG yang efektif dengan memperhatikan lingkungan, berdampak baik bagi sosial masyarakat, serta menjunjung tata kelola perusahaan yang baik pada seluruh level operasi bisnisnya. Di sisi lainnya, UT juga melakukan optimalisasi kompetensi, keahlian, dan aset strategis yang dimiliki untuk menghadirkan nilai tambah bagi seluruh pemangku kepentingan dan masyarakat Indonesia.
Untuk keterangan lebih lanjut, silahkan menghubungi:
Sara K. Loebis
Head of Corporate Governance and Sustainability Division
PT United Tractors Tbk
Email: ir@unitedtractors.com
Alamat : Jl. Raya Bekasi Km.22 Cakung, Jakarta Timur 13910
Telp. : (62-21) 3511961, Fax : (62-21) 3441413
Medsos : IG (@unitedtractorsofficial & @ceritadi.unitedtractors)
Website: www.unitedtractors.com
LinkedIn: PT United Tractors Tbk
|
by CORCOM | Jul 26, 2024 | Tak Berkategori

Director of Business Development EPN, Achmad Rizal Roesindrawan bersama Director of Indonesia Digital Power Business Department Huawei Indonesia, Jin Song melakukan perjanjian kerja sama Pengembangan Energi Terbarukan Berbasis Tenaga Surya (Dokumen: ASPINDO).
PT Energia Prima Nusantara (EPN) menandatangani Memorandum of Understanding (MoU) dengan Huawei Indonesia di Ballroom Hotel Novotel, Kota Balikpapan, Provinsi Kalimantan Timur pada hari Kamis tanggal (11/07/2024). Penandatanganan MoU ini terkait kerja sama dalam pengembangan energi terbarukan berbasis tenaga surya.
Direktur Pengembangan Bisnis EPN, Achmad Rizal Roesindrawan menyampaikan bahwa kerja sama yang terjalin dengan Huawei Indonesia ini menjadi milestone bagi EPN dalam mengintegrasikan teknologi canggih pada sistem tenaga surya.
“Kerja sama ini menjadi langkah penting bagi EPN dalam mendukung transisi energi di Indonesia. Kami yakin kolaborasi ini akan memperkuat kapasitas EPN dalam menyediakan solusi energi terbarukan yang efisien dan berkelanjutan. Pada kerja sama ini, EPN memberikan layanan kelistrikan yang andal dan Huawei menyediakan layanan digital seperti infrastruktur smart micro grid. Melalui kerja sama ini, EPN akan terus berupaya menjadi Perusahaan yang inovatif dalam melayani kebutuhan industri dan juga menyediakan kebutuhan fundamental bagi masyarakat di sektor lainnya,” ujar Achmad Rizal Roesindrawan.
Pada saat yang bersamaan, EPN bersama dengan Huawei Indonesia dan Asosiasi Jasa Pertambangan Indonesia (ASPINDO) menyelenggarakan seminar nasional Mining Customer Gathering dengan mengusung tema “Hybrid Energy Solution untuk Efisiensi Operasional Pertambangan”.
Tujuan seminar ini untuk memperkenalkan portofolio bisnis EPN serta menyampaikan upaya konsistensi EPN dalam memberikan solusi infrastruktur energi bersih kepada pelanggan. Selain itu juga, sebagai upaya EPN untuk mempererat sinergi dan membuka kolaborasi baru bersama pelanggan terutama di area pertambangan batu bara. Turut hadir pada acara ini mitra kerja dan potensial pelanggan EPN.

Sesi Foto Bersama Peserta Seminar Nasional Mining Customer Gathering (Dokumen: ASPINDO).
“Kolaborasi ini merupakan sebuah inovasi yang tepat sebagai layanan sumber kelistrikan energi bersih. Diharapkan, EPN dan Huawei Indonesia dengan berbagai terobosan produk dan layanan, dapat semakin meningkatkan kemudahan mendapatkan listrik dari energi surya demi terwujudnya kepuasan pelanggan dan pengurangan emisi gas karbon di lingkungan pertambangan batu bara di Indonesia,” ujar Director of Huawei Indonesia Digital Power Business Department, Jin Song.
EPN akan terus melakukan kolaborasi dengan berbagai pihak untuk bisa senantiasa memberikan kontribusi positif terhadap perkembangan energi terbarukan di Indonesia. Hal ini sebagai bentuk upaya EPN dalam mengimplementasikan aspek Environmental, Social, dan Governance (ESG) dan inisiatif keberlanjutan. Transformasi bisnis yang dilakukan EPN selama enam tahun terakhir menjadi langkah strategis Perseroan dalam memasuki peluang baru, serta memberikan pelayanan yang terbaik bagi pelanggan.
Sekilas Tentang PT Energia Prima Nusantara
Berdiri pada tanggal 28 Februari 2014. Pada awalnya Perseroan memiliki pasokan energi listrik yang terintegrasi dengan bisnis di sektor batu bara dan infrastruktur pendukung, dimana Perseroan memiliki dan mengoperasikan pembangkit listrik mulut tambang PAMA-1 dengan kapasitas 2×15 MW yang terletak di Kabupaten Kapuas, Kalimantan Tengah. Pembangkit listrik tersebut menjadi penyuplai listrik Mining Cluster Improvement Program (MCIP) Grup PAMA dengan skema Wilayah Usaha Ketenagalistrikan (“WUK”). Tahun 2018, new stream business beralih ke sektor Energi Terbarukan, mulai dari penyediaan PLTS Atap secara sistematik dengan total instalasi sebesar 17 MWp dan progress instalasi sebear 17 MWp, Pembangkit Listrik Tenaga Mini Hidro (PLTM) baik yang dikembangkan sendiri oleh EPN melalui PT Uway Energi Perdana untuk Proyek PLTM Besai Kemu 7 MW ataupun melalui entitas anak usahanya, PT Arkora Hydro Tbk, serta pembangunan jaringan transmisi distribusi yang dikembangkan oleh PT Bina Pertiwi Energi yang juga sebagai salah satu entitas usaha di bawah EPN. Selain itu, EPN juga merampungkan akuisisi new business yakni Pembangkit Listrik Tenaga Panas Bumi (PLTP) Geothermal Project PT Supreme Energy Rantau Dedap di Sumatera Selatan dengan kapasitas 91,2 MW.
ESG PT Energia Prima Nusantara
Sebagai perusahaan yang bergerak dalam sektor penyedia energi listrik di Indonesia, kami menyadari bahwa aspek lingkungan merupakan bagian yang sangat vital dalam perjalanan di bisnis energi dan kami memiliki komitmen dalam penyediaan energi listrik yang ramah bagi lingkungan. Dalam mendukung program ESG di bisnis PLTU, EPN memiliki langkah strategis dalam percepatan implementasi Co-Firing Biomass dengan memproduksi dan melakukan bauran woodchip dan sawdust sebesar 3% dari total konsumsi bahan bakar (coal) yang digunakan. Hal ini juga menjadi upaya mereduksi karbon di lingkungan sekitar PLTU. Pengelolaan limbah B3 dan Non B3 menggunakan prinsip 3R yaitu, Reduce, Reuse dan Recycle. Salah satu pengelolaan terbesar adalah pengelolaan Fly Ash dan Bottom Ash dengan memanfaatkannya menjadi produk yang bernilai ekonomis seperti menjadikan produk concrete Batako dan Paving Block.
by CORCOM | Jul 25, 2024 | Tak Berkategori

Atas kontribusinya dalam memajukan peningkatan Usaha Mikro, Kecil, dan Menengah (UMKM), PT United Tractors Tbk (UT) Site Bontang berhasil meraih penghargaan dari Wali Kota Bontang. Penghargaan ini merupakan apresiasi bagi Perusahaan yang telah membina UMKM dalam meningkatkan keterampilan pemasaran dan memperkenalkan produknya kepada masyarakat. Penghargaan ini diserahkan secara langsung kepada Environmental, Social, and Responsibility (ESR) Officer UT Site Bontang, Yulva Widya Saputra pada tanggal (25/07/2024).
Selain itu, kegiatan ini juga bertepatan dengan dilaksanakannya peresmian area UMKM Center Kota Bontang. Dalam pelaksanaannya, peresmian ditandai secara simbolik dengan penandatangan prasasti oleh Wali Kota Bontang, Basri Rase S.Ip., M.Si. serta Wakil Wali Kota Bontang, Najirah, S.E. Harapannya, dengan dibukanya UMKM Center ini, Perusahaan dapat memberikan kontribusi positifnya melalui pengembangan pembinaan UMKM guna terciptanya pertumbuhan ekonomi berkelanjutan bagi pelaku usaha di Kota Bontang. Hal ini sesuai dengan komitmen Perusahaan untuk senantiasa mendukung kesejahteraan masyarakat Indonesia di seluruh wilayah operasinya
Sekilas Tentang United Tractors
PT United Tractors Tbk (UT) yang dikenal sebagai distributor alat berat terbesar di Indonesia telah berdiri sejak tahun 1972. Saat ini UT telah berkembang dan memiliki lima pilar bisnis, yaitu Mesin Konstruksi, Kontraktor Penambangan, Pertambangan, Industri Konstruksi dan Energi. Sebagai kontribusi UT terhadap pencapaian Sasaran Pembangunan Berkelanjutan (SDGs), UT secara konsisten melaksanakan kegiatan-kegiatan yang menjunjung tinggi keberlanjutan.
ESG United Tractors
Sebagai perusahaan alat berat, pertambangan, dan energi kelas dunia, serta pengalaman selama lebih dari 50 tahun di Indonesia, UT berkomitmen untuk menghadirkan masa depan yang berkelanjutan. Hal ini dilakukan melalui penerapan prinsip ESG yang efektif dengan memperhatikan lingkungan, berdampak baik bagi sosial masyarakat, serta menjunjung tata kelola perusahaan yang baik pada seluruh level operasi bisnisnya. Di sisi lainnya, UT juga melakukan optimalisasi kompetensi, keahlian, dan aset strategis yang dimiliki untuk menghadirkan nilai tambah bagi seluruh pemangku kepentingan dan masyarakat Indonesia.
Untuk keterangan lebih lanjut, silakan menghubungi:
Sara K. Loebis
Head of Corporate Governance and Sustainability Division
PT United Tractors Tbk
Email: ir@unitedtractors.com
Alamat : Jl. Raya Bekasi Km.22 Cakung, Jakarta Timur 13910
Telp. : (62-21) 3511961, Fax : (62-21) 3441413
Medsos : IG (@unitedtractorsofficial & @ceritadi.unitedtractors)
Website: www.unitedtractors.com
LinkedIn: PT United Tractors Tbk
|
by CORCOM | Jul 25, 2024 | Tak Berkategori

Atlet catur binaan United Tractors, Aditya Bagus Arfan, bertanding dalam kejuaraan Eastern Asian Junior 2024.
Jakarta, 25 Juli 2024 – Atlet catur muda berprestasi binaan PT United Tractors Tbk (UT), International Master (IM) Aditya Bagus Arfan, kembali menorehkan prestasi dengan meraih juara 1 pada kejuaraan catur Eastern Asian Junior 2024. Kompetisi ini diselenggarakan oleh Persatuan Catur Seluruh Indonesia (Percasi) di bawah naungan Federasi Catur Asia (ACF) dan Federasi Catur Internasional (FIDE). Peserta yang mengikuti kejuaraan ini terdiri dari para pecatur muda di bawah usia 20 tahun dari 16 negara di Asia Timur, yang berlokasi di Kampus Gunadarma Kelapa Dua, Tangerang, pada tanggal 3 – 11 Juli 2024.
“Kami sangat bangga dengan prestasi yang diraih Aditya. Perolehan juara ini juga menjadi pencapaian norma Grand Master (GM) kedua Aditya, sehingga semakin mendekatkannya ke gelar GM Internasional. Harapannya, Indonesia dapat mencetak GM selanjutnya dan UT terus mendukung para atlet muda berbakat melalui program UT Inspiring Youth,” ujar Corporate Social Responsibility Manager UT, Himawan Sutanto.
IM Aditya Bagus Arfan merupakan atlet catur muda binaan UT sejak tahun 2017. Dalam kejuaraan ini, Aditya menampilkan performa yang maksimal selama bertanding dengan meraih total 7 poin dari 5 kemenangan dan 4 hasil remis. Aditya berhasil mengungguli pesaingnya, Fide Master (FM) Nayaka Budhidharma yang berasal dari Indonesia juga, melalui sistem tie-break. Pada pertandingan ini, Aditya berhasil mengoleksi total 110 poin, sedangkan FM Nayaka mengoleksi 109,5 poin. Sebagai hasil dari kemenangan ini, ia sudah menambah 2 poin elo rating dari 2403 menjadi 2405 yang semakin mendekatkannya untuk mendapat gelar GM internasional.
Keberhasilan Aditya ini diharapkan dapat menjadi inspirasi bagi atlet-atlet muda lainnya untuk terus berjuang dan berprestasi. UT akan senantiasa hadir secara konsisten dalam memberikan dukungan penuh kepada generasi muda Indonesia untuk memaksimalkan potensi yang dimiliki. Hal ini sejalan dengan upaya UT untuk terus mengimplementasikan aspek Environmental, Social, dan Governance (ESG) secara berkelanjutan.
Sekilas Tentang United Tractors
PT United Tractors Tbk (UT) yang dikenal sebagai distributor alat berat terbesar di Indonesia telah berdiri sejak tahun 1972. Saat ini UT telah berkembang dan memiliki lima pilar bisnis, yaitu Mesin Konstruksi, Kontraktor Penambangan, Pertambangan, Industri Konstruksi dan Energi. Sebagai kontribusi UT terhadap pencapaian Sasaran Pembangunan Berkelanjutan (SDGs), UT secara konsisten melaksanakan kegiatan-kegiatan yang menjunjung tinggi keberlanjutan.
ESG United Tractors
Sebagai perusahaan alat berat, pertambangan, dan energi kelas dunia, serta pengalaman selama lebih dari 50 tahun di Indonesia, UT berkomitmen untuk menghadirkan masa depan yang berkelanjutan. Hal ini dilakukan melalui penerapan prinsip ESG yang efektif dengan memperhatikan lingkungan, berdampak baik bagi sosial masyarakat, serta menjunjung tata kelola perusahaan yang baik pada seluruh level operasi bisnisnya. Di sisi lainnya, UT juga melakukan optimalisasi kompetensi, keahlian, dan aset strategis yang dimiliki untuk menghadirkan nilai tambah bagi seluruh pemangku kepentingan dan masyarakat Indonesia.
Untuk keterangan lebih lanjut, silakan menghubungi:
Sara K. Loebis
Head of Corporate Governance and Sustainability Division
PT United Tractors Tbk
Email: ir@unitedtractors.com
Alamat : Jl. Raya Bekasi Km.22 Cakung, Jakarta Timur 13910
Telp. : (62-21) 3511961, Fax : (62-21) 3441413
Medsos : IG (@unitedtractorsofficial & @ceritadi.unitedtractors)
Website: www.unitedtractors.com
LinkedIn: PT United Tractors Tbk
|
by CORCOM | Jul 24, 2024 | Tak Berkategori

Pelaksanaan Rapat Koordinasi Nasional (Rakornas) Sekolah Binaan United Tractors (SOBAT) pada tanggal 15 – 17 Juli 2024 di Grand Ballroom United Tractors (UT), Jakarta (kiri). Penandatangan rencana kerja oleh perwakilan sekolah binaan dan CSR Manager UT, Himawan Sutanto (kanan).
Jakarta, 24 Juli 2024 – PT United Tractors Tbk (UT) kembali menunjukkan komitmennya dalam meningkatkan kualitas pendidikan di Indonesia melalui program Sekolah Binaan UT (SOBAT). Kali ini, UT menyelenggarakan Rapat Koordinasi Nasional (Rakornas) SOBAT Tahun 2024 secara hybrid yang berlokasi di Grand Ballroom UT Head Office, Jakarta dan melalui Zoom Meeting. Dalam pelaksanaannya, acara ini dilaksanakan selama tiga hari pada tanggal 15 – 17 Juli 2024 yang dihadiri oleh 323 peserta luring dan 92 peserta daring dari 179 sekolah binaan di seluruh wilayah Indonesia. Pada program ini, UT menggandeng Direktorat Kemitraan dan Penyelarasan Dunia Usaha dan Dunia Industri (DUDI), Direktorat Jenderal Pendidikan Vokasi, Kemendikbud Ristek RI untuk penyelarasan antara dunia pendidikan vokasi dan industri kerja.
“Kemitraan yang terjalin untuk memperkuat link and match antara dunia usaha dan dunia industri adalah bagian penting dalam menyusun kurikulum pembelajaran. Hal ini dapat membantu dalam mencetak generasi muda yang siap terjun ke dunia industri. Melalui rakornas ini, harapannya dapat meningkatkan kualitas penyelenggaraan pendidikan vokasi” ujar Plt Direktur SMK Kemendikbud Ristek RI, Dr. Drs. Wardani Sugiyanto M.Pd.
Adapun rangkaian acara pada hari pertama diawali dengan sambutan dan dilanjutkan dengan pengumuman rilisnya buku SOBAT Bercerita, buku Berdampingan dengan Bencana: Pedoman Kebencanaan United Tractors, serta lagu mars SOBAT. Selanjutnya, terdapat sesi pemaparan materi terkait program SOBAT, konsep dan implementasi teaching factory, serta praktik kemitraan SMK dengan industri. Lalu penutupan acara dilaksanakan secara simbolis dengan penyerahan bantuan asuransi bagi seluruh peserta acara yang diberikan oleh Asuransi Astra. Selain itu, terdapat juga simbolis penerimaan 10 sekolah binaan pada program Direktorat SMK, Kemendikbud Ristek RI, yaitu program SMK Pusat Unggulan (PK) Pemadanan tahun 2024 bersama UT yang diwakilkan oleh CGS Division Head UT, Sara K. Loebis.
Pada hari kedua, terdapat seminar mengenai link and match antara sekolah dengan dunia industri future of works, serta peluang karir di Grup UT, inovasi sekolah, literasi keuangan lembaga, serta topik terkait pendidikan pasca lulus dari SMK. Selanjutnya, pada hari terakhir, terdapat sesi apresiasi serta penghargaan bagi guru dan sekolah binaan. Apresiasi ini ditujukan agar dapat meningkatkan motivasi para guru untuk senantiasa aktif dalam program SOBAT. Selain itu, terdapat simbolis penyerahan bantuan hibah alat praktik dan sertifikat Basic Technical Course. Acara ini ditutup dengan plant tour ke workshop UT School Jakarta yang diikuti oleh seluruh peserta.
“Pendidikan vokasi saya gambarkan sebagai sistem yang sama saja dengan pendidikan akademik, tapi proses belajarnya yang menjadikanya beda. Adanya interaksi yang intens antara pendidikan dengan industri, bisa membantu dalam mempersiapkan para siswa memiliki kompetensi yang dibutuhkan dunia kerja. Saya harap, melalui program yang UT lakukan, dapat menginspirasi perusahaan lain dalam berkontribusi di bidang pendidikan” ujar Pelaksana Tugas (Plt) Direktur Mitra DUDI Kemendikbud Ristek RI, Uuf Brajawidagda S.T., M.T., Ph.D.
Adapun daftar pemenangnya terbagi ke dalam beberapa kategori berikut:
Apresiasi:
- Guru SOBAT Teraktif :Paguh Haryanto dari SMKN 2 Tarakan
- Dosen SOBAT Teraktif : Ali Abrar dari Politeknik Negeri Balikpapan
- Sekolah Teraktif : SMK PGRI 2 Geneng, Kabupaten Ngawi
Penghargaan Pemenang Lomba
Jenis Lomba
|
Juara
|
Asal Sekolah
|
Lomba Jingle Lingkungan
|
1
|
SMKN 1 Adiwerna
|
Lomba Bersama Untuk Menjaga Lingkungan (BUMI)
|
1
|
SMKN Kaliwungu
|
Lomba Video Kesiapsiagaan Bencana
|
1
|
SMK Bina Bangsa Dampit
|
Lomba Video Kesiapsiagaan Bencana
|
2
|
SMKN 3 Tanah Grogot
|
Lomba Video Kesiapsiagaan Bencana
|
3
|
SMKN 36 Jakarta
|
Lomba Video Kesiapsiagaan
|
Favorit
|
SMKN 2 Medan
|

Penyerahan hadiah pada pemenang lomba dalam Rakornas SOBAT 2024.
Rakornas SOBAT menjadi salah satu momentum penting untuk mengukuhkan dan menguatkan komitmen seluruh anggota SOBAT di seluruh Indonesia Sebagai hasil akhir dari pelaksanaan ini, komitmen tersebut dituangkan dalam format rencana kerja yang disepakati dan ditandatangani oleh perwakilan sekolah binaan bersama dengan, CSR Manager UT, Himawan Sutanto.
“Dari awal berdiri, UT sudah sangat sadar akan pentingnya dukungan keahlian lapangan yang mumpuni. Tentunya hal tersebut harus dibarengi dengan keahlian dan sertifikasi. Oleh karena itu, UT hadir dalam memajukan pendidikan vokasi. Kami harap acara ini bukan sekadar acara networking, melainkan menjadi wadah untuk menyebarluaskan kemanfaatan dan kebaikan melalui pencerdasan anak bangsa dalam implementasi program SOBAT” ujar Direktur UT, Edhie Sarwono.
Melalui pelaksanaan Rakornas SOBAT ini, diharapkan semua sekolah binaan dapat mengoptimalkan implementasi program, meningkatkan kapasitas, serta memberikan dampak positif baik bagi siswa maupun pihak sekolah. Selain itu, juga diharapkan mampu menciptakan generasi muda yang lebih unggul dan berbakat dalam bidangnya yang sesuai dengan kebutuhan industri kerja.
Sekilas Tentang United Tractors
PT United Tractors Tbk (UT) yang dikenal sebagai distributor alat berat terbesar di Indonesia telah berdiri sejak tahun 1972. Saat ini UT telah berkembang dan memiliki lima pilar bisnis, yaitu Mesin Konstruksi, Kontraktor Penambangan, Pertambangan, Industri Konstruksi dan Energi. Sebagai kontribusi UT terhadap pencapaian Sasaran Pembangunan Berkelanjutan (SDGs), UT secara konsisten melaksanakan kegiatan-kegiatan yang menjunjung tinggi keberlanjutan.
ESG United Tractors
Sebagai perusahaan alat berat, pertambangan, dan energi kelas dunia, serta pengalaman selama lebih dari 50 tahun di Indonesia, UT berkomitmen untuk menghadirkan masa depan yang berkelanjutan. Hal ini dilakukan melalui penerapan prinsip ESG yang efektif dengan memperhatikan lingkungan, berdampak baik bagi sosial masyarakat, serta menjunjung tata kelola perusahaan yang baik pada seluruh level operasi bisnisnya. Di sisi lainnya, UT juga melakukan optimalisasi kompetensi, keahlian, dan aset strategis yang dimiliki untuk menghadirkan nilai tambah bagi seluruh pemangku kepentingan dan masyarakat Indonesia.
Untuk keterangan lebih lanjut, silakan menghubungi:
Sara K. Loebis
Head of Corporate Governance and Sustainability Division
PT United Tractors Tbk
Email: ir@unitedtractors.com
Alamat : Jl. Raya Bekasi Km.22 Cakung, Jakarta Timur 13910
Telp. : (62-21) 3511961, Fax : (62-21) 3441413
Medsos: IG (@unitedtractorsofficial & @ceritadi.unitedtractors)
Website: www.unitedtractors.com
LinkedIn: PT United Tractors Tbk
|
by CORCOM | Jul 22, 2024 | Tak Berkategori

Pelaksanaan Lomba Kompetensi Siswa (LKS) Provinsi Kalimantan yang diselenggarakan di United Tractors Cabang Banjarmasin.
Jakarta, 22 Juli 2024 – PT United Tractors Tbk (UT) berkolaborasi bersama Dinas Pendidikan Kalimantan dalam menyelenggarakan Lomba Kompetensi Siswa (LKS) Bidang Teknik Alat Berat (TAB) ke-32 di Provinsi Kalimantan Selatan. Melalui kolaborasi ini, UT kembali membuktikan komitmennya dalam mendukung kualitas pendidikan di Indonesia. Adapun tujuan dari diselenggarakannya lomba ini untuk menggerakkan generasi muda untuk meningkatkan kompetensinya di bidang TAB. Perlombaan ini dilaksanakan secara luring di UT Cabang Banjarmasin pada tanggal 5 – 7 Juni 2024.

LKS Kalimantan yang diikuti oleh 20 siswa dari berbagai wilayah di Provinsi Kalimantan Selatan
Dalam pelaksanaannya, lomba ini diikuti oleh 10 perwakilan Sekolah Menengah Kejuruan (SMK) dengan jumlah pesertanya sebanyak 20 siswa yang berasal dari Provinsi Kalimantan Selatan. Adapun juri pada lomba ini yaitu Kepala Bidang Standarisasi Mutu Lembaga Profesi Alat Berat Indonesia (LSP ABI), Robi Tubagus Yuni; perwakilan Service Department UT Cabang Banjarmasin, Dimas Yanu Sriwardana; dan perwakilan UT Corporate University (Corpu), Agung Setyo Nugroho. Adapun pemenang pada perlombaan ini yaitu juara 1 oleh SMKN 5 Banjarmasin, juara 2 oleh SMK PGRI Banjarbaru, dan juara 3 oleh SMKN 1 Simpang Empat Batulicin. Pelaksanaan LKS Bidang TAB ini merupakan hasil kolaborasi UT dengan Kementerian Pendidikan, Kebudayaan, Riset, dan Teknologi (Kemendikbud Ristek) melalui Pusat Prestasi Nasional – Balai Pengembangan Talenta Indonesia (Purpresnas BPTI) sebagai upaya untuk mewujudkan lulusan dengan keterampilan yang sesuai dengan kebutuhan industri kerja.
Sekilas Tentang United Tractors
PT United Tractors Tbk (UT) yang dikenal sebagai distributor alat berat terbesar di Indonesia telah berdiri sejak tahun 1972. Saat ini UT telah berkembang dan memiliki lima pilar bisnis, yaitu Mesin Konstruksi, Kontraktor Penambangan, Pertambangan, Industri Konstruksi dan Energi. Sebagai kontribusi UT terhadap pencapaian Sasaran Pembangunan Berkelanjutan (SDGs), UT secara konsisten melaksanakan kegiatan-kegiatan yang menjunjung tinggi keberlanjutan.
ESG United Tractors
Sebagai perusahaan alat berat, pertambangan, dan energi kelas dunia, serta pengalaman selama lebih dari 50 tahun di Indonesia, UT berkomitmen untuk menghadirkan masa depan yang berkelanjutan. Hal ini dilakukan melalui penerapan prinsip ESG yang efektif dengan memperhatikan lingkungan, berdampak baik bagi sosial masyarakat, serta menjunjung tata kelola perusahaan yang baik pada seluruh level operasi bisnisnya. Di sisi lainnya, UT juga melakukan optimalisasi kompetensi, keahlian, dan aset strategis yang dimiliki untuk menghadirkan nilai tambah bagi seluruh pemangku kepentingan dan masyarakat Indonesia.
Untuk keterangan lebih lanjut, silakan menghubungi:
Sara K. Loebis
Head of Corporate Governance and Sustainability Division
PT United Tractors Tbk
Email: ir@unitedtractors.com
Alamat : Jl. Raya Bekasi Km.22 Cakung, Jakarta Timur 13910
Telp.: (62-21) 3511961, Fax : (62-21) 3441413
Medsos: IG (@unitedtractorsofficial & @ceritadi.ut)
Website: www.unitedtractors.com
LinkedIn: PT United Tractors Tbk
|
by CORCOM | Jul 16, 2024 | Tak Berkategori

Kerja sama United Tractors, Astra, dengan Badan Kependudukan dan Keluarga Berencana Nasional dalam pelaksanaan Ajang Kespro Kawula Muda (AKUKAMU) Tahun 2024
Jakarta, 16 Juli 2024 – PT United Tractors Tbk (UT) dan PT Astra International Tbk (Astra) bekerja sama dengan Badan Kependudukan dan Keluarga Berencana Nasional (BKKBN) dalam penyelenggaraan kegiatan yang mempromosikan kesehatan reproduksi (kespro) yaitu Ajang Kespro Kawula Muda (AKUKAMU) 2024 yang bertema Remaja Cerdas, Reproduksi Sehat, Masa Depan Cerah.
Acara ini dihadiri oleh Direktur Bina Kespro, Marianus Mau Kuru; Kepala Perwakilan BKKBN Provinsi Jawa Tengah (Jateng), Eka Sulistia Ediningsih, SH; Team Leader Corporate Social Responsibility (CSR) UT, Dimas Aryo Wicaksono; Konsultan Ahli BKKBN RI, DR. dr. Riyo Kristian Utama, MH. Kes; Praktisi Kespro Remaja, dr. Hervyasti Perwiandri; serta pihak pejabat fungsional di lingkungan BKKBN Pusat dan perwakilan BKKBN Provinsi dari seluruh Indonesia. Adapun tujuan dari penyelenggaraan acara ini yaitu untuk meningkatkan wawasan, sikap, dan perilaku generasi muda mengenai pentingnya kespro. Selain itu, acara ini juga bertujuan untuk meningkatkan capaian pelayanan Keluarga Berencana Pasca Persalinan (KBPP). Acara ini diselenggarakan pada tanggal 25 Juni 2024 yang bertempat di Hotel Harris Sentraland, Semarang.
“Kerja sama yang dijalin UT dan BKKBN ini merupakan wujud komitmen UT dalam memberikan kontribusi positifnya terhadap masyarakat mengenai program edukasi kespro bagi remaja. Hal ini sejalan dengan upaya UT dalam mewujudkan generasi muda Indonesia yang sehat dan berkualitas,” ujar Dimas Aryo Wicaksono.

Penampilan Finalis Jingle Dance Creation Challenge di Ajang Kespro AKAKAMU Kawula Muda 2024
Dalam pelaksanaannya, terdapat beberapa rangkaian acara yang meliputi acara inti yaitu penampilan finalis Jingle Dance Creation Challenge yaitu lomba cipta jingle dan dance yang diikuti oleh 29 tim pada kategori umum remaja dan 4 tim kategori inklusif yang berasal dari berbagai provinsi di Indonesia. Selain itu, terdapat juga acara Apresiasi Bidan, Edukasi, dan Pelayanan KBPP “AKUKAMU dan Asik KBPP-Bidan 2024” yang merupakan bentuk apresiasi kepada para bidan yang telah berdedikasi dalam memberikan pelayanan KB dan edukasi kesehatan reproduksi kepada masyarakat. Setelah itu, dilanjutkan dengan acara Talk Show Kespro dan KBPP dalam Mendukung Percepatan Penurunan Stunting, serta penampilan kembali juara I AKUKAMU 2024 di setiap kategorinya.
Harapannya, acara ini dapat menjadi wadah bagi remaja dalam meningkatkan pengetahuan dan kesadaran mereka mengenai kespro. Dengan demikian, hal tersebut dapat menghindarkan dan melindungi mereka dari perilaku pergaulan bebas maupun perilaku lainnya yang dapat mempengaruhi kesehatan reproduksi lainnya.
Sekilas Tentang United Tractors
PT United Tractors Tbk (UT) yang dikenal sebagai distributor alat berat terbesar di Indonesia telah berdiri sejak tahun 1972. Saat ini UT telah berkembang dan memiliki lima pilar bisnis, yaitu Mesin Konstruksi, Kontraktor Penambangan, Pertambangan, Industri Konstruksi dan Energi. Sebagai kontribusi UT terhadap pencapaian Sasaran Pembangunan Berkelanjutan (SDGs), UT secara konsisten melaksanakan kegiatan-kegiatan yang menjunjung tinggi keberlanjutan.
ESG United Tractors
Sebagai perusahaan alat berat, pertambangan, dan energi kelas dunia, serta pengalaman selama lebih dari 50 tahun di Indonesia, UT berkomitmen untuk menghadirkan masa depan yang berkelanjutan. Hal ini dilakukan melalui penerapan prinsip ESG yang efektif dengan memperhatikan lingkungan, berdampak baik bagi sosial masyarakat, serta menjunjung tata kelola perusahaan yang baik pada seluruh level operasi bisnisnya. Di sisi lainnya, UT juga melakukan optimalisasi kompetensi, keahlian, dan aset strategis yang dimiliki untuk menghadirkan nilai tambah bagi seluruh pemangku kepentingan dan masyarakat Indonesia.
Untuk keterangan lebih lanjut, silakan menghubungi:
Sara K. Loebis
Head of Corporate Governance and Sustainability Division
PT United Tractors Tbk
Email : ir@unitedtractors.com
Alamat : Jl. Raya Bekasi Km.22 Cakung, Jakarta Timur 13910
Telp. : (62-21) 3511961, Fax : (62-21) 3441413
Medsos: IG (@unitedtractorsofficial & @ceritadi.ut)
Website: www.unitedtractors.com
LinkedIn: PT United Tractors Tbk
|
by CORCOM | Jul 15, 2024 | Tak Berkategori

Peresmian gedung baru United Tractors Cabang Surabaya
Surabaya, 12 Juli 2024 – PT United Tractors Tbk (UT) meresmikan gedung baru kantor cabang Surabaya yang berlokasi di Jl. Rungkut Industri III No. 06, Kel. Kutisari, Kec. Tenggilis Mejoyo, Kota Surabaya pada tanggal 1 Juli 2024. Acara ini dihadiri oleh jajaran manajemen UT termasuk Presiden Direktur Frans Kesuma, Direktur Edhie Sarwono, Corporate Human Capital & Corporate University Head Abun Jufar Jaya, dan Branch Office Head Badrun Radhi. Selain itu, hadir juga Kapolsek Tenggilis Mejoyo Kompol Tego Suprianto Marwoto SH., SE., HM., perwakilan dari Kawasan Surabaya Industrial Estate Rungkut (SIER), perbankan & leasing, vendor, serta Grup Astra.
Rangkaian acara dimulai dengan pembukaan, penampilan Tarian Desa Binaan UniTy, dan sambutan dari tamu kehormatan. Selanjutnya, prosesi potong pita dilakukan oleh Frans Kesuma, Edhie Sarwono, Badrun Radhi, dan Kompol Tego Suprianto, diikuti penandatanganan plakat peresmian. Para tamu undangan kemudian melakukan room tour di gedung baru, dilanjutkan dengan sesi makan bersama dan ramah tamah. Acara ditutup dengan pembagian souvenir dari UMKM Desa Unity, sebagai bentuk dukungan UT terhadap usaha kecil dan menengah setempat.
Peresmian gedung kantor baru ini merupakan langkah strategis bagi UT dalam memperluas jangkauan pelayanan serta mendukung perkembangan industri di wilayah Surabaya dan sekitarnya. Gedung baru ini diharapkan dapat meningkatkan efisiensi operasional dan memberikan kontribusi positif bagi pertumbuhan ekonomi lokal.
Sekilas Tentang United Tractors
PT United Tractors Tbk (UT) yang dikenal sebagai distributor alat berat terbesar di Indonesia telah berdiri sejak tahun 1972. Saat ini UT telah berkembang dan memiliki lima pilar bisnis, yaitu Mesin Konstruksi, Kontraktor Penambangan, Pertambangan, Industri Konstruksi dan Energi. Sebagai kontribusi UT terhadap pencapaian Sasaran Pembangunan Berkelanjutan (SDGs), UT secara konsisten melaksanakan kegiatan-kegiatan yang menjunjung tinggi keberlanjutan.
ESG United Tractors
Sebagai perusahaan alat berat, pertambangan, dan energi kelas dunia, serta pengalaman selama lebih dari 50 tahun di Indonesia, UT berkomitmen untuk menghadirkan masa depan yang berkelanjutan. Hal ini dilakukan melalui penerapan prinsip ESG yang efektif dengan memperhatikan lingkungan, berdampak baik bagi sosial masyarakat, serta menjunjung tata kelola perusahaan yang baik pada seluruh level operasi bisnisnya. Di sisi lainnya, UT juga melakukan optimalisasi kompetensi, keahlian, dan aset strategis yang dimiliki untuk menghadirkan nilai tambah bagi seluruh pemangku kepentingan dan masyarakat Indonesia.
Untuk keterangan lebih lanjut, silakan menghubungi:
Sara K. Loebis
Head of Corporate Governance and Sustainability Division
PT United Tractors Tbk
Email: ir@unitedtractors.com
Alamat : Jl. Raya Bekasi Km.22 Cakung, Jakarta Timur 13910
Telp.: (62-21) 3511961, Fax : (62-21) 3441413
Medsos: IG (@unitedtractorsofficial & @ceritadi.ut)
Website: www.unitedtractors.com
LinkedIn: PT United Tractors Tbk
|
by CORCOM | Jul 14, 2024 | Tak Berkategori

Foto bersama para penerima penghargaan dari PMI (foto kiri). Penyerahan penghargaan oleh Ketua Umum Palang Merah Indonesia Pusat, Dr. Drs. H. Muhammad Jusuf Kalla kepada perwakilan UT (foto kanan).
Jakarta, 14 Juli 2024 – PT United Tractors Tbk (UT) berhasil meraih penghargaan dari Palang Merah Indonesia (PMI) atas peran aktifnya dalam menyelenggarakan donor darah secara rutin melalui program employee voluntary. Penghargaan ini diberikan sebagai bentuk apresiasi kepada 10 perusahaan dengan sumbangan kantong darah terbanyak sepanjang tahun 2023 dan 2024. Penyerahan penghargaan ini diberikan secara langsung oleh Ketua Umum Palang Merah Indonesia Pusat, Dr. Drs. H. Muhammad Jusuf Kalla kepada perwakilan UT yang berlokasi di Lapangan Revitalisasi Monumen Nasional (Monas), Jakarta.
CSR Manager UT, Himawan Sutanto menyampaikan bahwa UT akan terus meningkatkan komitmennya dalam mendukung keberlanjutan di bidang kesehatan melalui program donor darah, sebagai wujud partisipasi aktif dan kepedulian terhadap nilai kemanusiaan.
“Kami mengucapkan terima kasih kepada PMI atas penghargaan yang diberikan kepada UT. Dengan penghargaan yang diraih ini, semakin memotivasi kami untuk terus konsisten dalam menjalankan program donor darah. Kami juga mengucapkan terima kasih kepada seluruh karyawan yang telah berpartisipasi. Harapannya, semakin banyak karyawan yang ikut berkontribusi dalam melakukan donor darah, karena selain memberikan manfaat kepada sesama, juga dapat memberikan manfaat terhadap kesehatan,” ujar Himawan Sutanto.
PMI memberikan penghargaan ini pada saat acara “Kampanye Donor Darah”, yang bertepatan dengan peringatan Hari Donor Darah Sedunia. Adapun indikator penilaian pada penghargaan ini, yaitu dinilai dari seberapa banyak kantong darah yang diberikan kepada PMI dan juga konsistensi perusahaan dalam menyelenggarakan program donor darah. Grup UT berhasil mengumpulkan sebanyak 6.553 kantong darah selama periode Januari-Juni 2024. Sedangkan, sepanjang tahun 2023 Grup UT juga berhasil mengumpulkan sebanyak 14.610 kantong darah.
Adapun manfaat kesehatan jika melakukan donor darah secara rutin diantaranya, menjaga kesehatan jantung, membakar kalori dan membantu menurunkan berat badan, menurunkan risiko kanker, menurunkan risiko terkena penyakit jantung, meningkatkan produksi darah, membuat pikiran lebih stabil, serta menurunkan kolesterol.
Donor darah merupakan salah satu bentuk tanggung jawab sosial Perusahaan di bidang kesehatan UT for Community Health Responsibility (UTCARE). Selain itu, sebagai upaya UT dalam mengimplementasikan aspek Environmental, Social, dan Governance (ESG) di setiap wilayah operasionalnya.
Melalui penghargaan yang diraih ini, harapannya UT mampu menjalankan program ini secara berkelanjutan dan memberikan dampak yang lebih luas lagi, karena setetes darah pendonor sangat berarti bagi yang membutuhkan. Selain itu, melalui program donor darah yang UT jalankan mampu memberikan perubahan positif dalam meningkatkan ketersediaan darah di seluruh negeri.
Sekilas Tentang United Tractors
PT United Tractors Tbk (UT) yang dikenal sebagai distributor alat berat terbesar di Indonesia telah berdiri sejak tahun 1972. Saat ini UT telah berkembang dan memiliki lima pilar bisnis, yaitu Mesin Konstruksi, Kontraktor Penambangan, Pertambangan, Industri Konstruksi dan Energi. Sebagai kontribusi UT terhadap pencapaian Sasaran Pembangunan Berkelanjutan (SDGs), UT secara konsisten melaksanakan kegiatan-kegiatan yang menjunjung tinggi keberlanjutan.
ESG United Tractors
Sebagai perusahaan alat berat, pertambangan, dan energi kelas dunia, serta pengalaman selama lebih dari 50 tahun di Indonesia, UT berkomitmen untuk menghadirkan masa depan yang berkelanjutan. Hal ini dilakukan melalui penerapan prinsip ESG yang efektif dengan memperhatikan lingkungan, berdampak baik bagi sosial masyarakat, serta menjunjung tata kelola perusahaan yang baik pada seluruh level operasi bisnisnya. Di sisi lainnya, UT juga melakukan optimalisasi kompetensi, keahlian, dan aset strategis yang dimiliki untuk menghadirkan nilai tambah bagi seluruh pemangku kepentingan dan masyarakat Indonesia.
Untuk keterangan lebih lanjut, silahkan menghubungi:
Sara K. Loebis
Head of Corporate Governance and Sustainability Division
PT United Tractors Tbk
Email: ir@unitedtractors.com
Alamat : Jl. Raya Bekasi Km.22 Cakung, Jakarta Timur 13910
Telp. : (62-21) 3511961, Fax : (62-21) 3441413
Medsos : IG (@unitedtractorsofficial & @ceritadi.unitedtractors)
Website: www.unitedtractors.com
LinkedIn: PT United Tractors Tbk
|
by CORCOM | Jul 13, 2024 | Tak Berkategori

Jakarta, 18 Juli 2024 – Dalam upaya meningkatkan komunikasi yang efektif antar generasi di lingkup AHEMCE, PT United Tractors Tbk (UT) menggelar UT Communication Festival (Commfest) 2024 dengan mengusung tema “Accelerating Communication in a Multigenerational Era”. Adapun tujuan acara ini yaitu untuk meningkatkan kesadaran kepada karyawan terkait komunikasi yang efektif, mendorong kreativitas dan inovasi dari segi komunikasi, menciptakan budaya komunikasi yang merujuk terhadap keberagaman, kesetaraan, dan inklusi di tempat kerja, serta memberikan apresiasi kepada PIC Komunikasi AHEMCE.
AHEMCE Commfest terdiri dari tiga rangkaian acara, yaitu kompetisi menulis artikel terkait topik sustainability, serta membuat konten kreatif berupa grafis dan video. Selain itu, pada acara seminar dan diskusi UT mengundang Pyschologist & Writer, Samanta Elsener dan Chief Creative Officer Narasi & Content Creator, Jovial da Lopez, dengan membahas topik terkait cara berkomunikasi antar generasi. Acara ini diikuti oleh karyawan AHEMCE seluruh Indonesia, yang diselenggarakan secara hybrid berlokasi di Discovery Room UT Corpu dan juga melalui Zoom Meeting. Kemudian, rangkaian acara yang terakhir ditutup dengan pemberian apreasiasi kepada PIC Komunikasi AHEMCE untuk kategori Sosial Media Terbaik dan Best ASB Contributor.
Dengan diadakannya festival komunikasi ini, diharapkan dapat membantu mengembangkan srategi komunikasi yang efektif, meningkatkan pemahaman cara berkomunikasi antar generasi, serta terwujudnya budaya kerja yang inklusif di Perusahaan.
Sekilas Tentang United Tractors
PT United Tractors Tbk (UT) yang dikenal sebagai distributor alat berat terbesar di Indonesia telah berdiri sejak tahun 1972. Saat ini UT telah berkembang dan memiliki lima pilar bisnis, yaitu Mesin Konstruksi, Kontraktor Penambangan, Pertambangan, Industri Konstruksi dan Energi. Sebagai kontribusi UT terhadap pencapaian Sasaran Pembangunan Berkelanjutan (SDGs), UT secara konsisten melaksanakan kegiatan-kegiatan yang menjunjung tinggi keberlanjutan.
ESG United Tractors
Sebagai perusahaan alat berat, pertambangan, dan energi kelas dunia, serta pengalaman selama lebih dari 50 tahun di Indonesia, UT berkomitmen untuk menghadirkan masa depan yang berkelanjutan. Hal ini dilakukan melalui penerapan prinsip ESG yang efektif dengan memperhatikan lingkungan, berdampak baik bagi sosial masyarakat, serta menjunjung tata kelola perusahaan yang baik pada seluruh level operasi bisnisnya. Di sisi lainnya, UT juga melakukan optimalisasi kompetensi, keahlian, dan aset strategis yang dimiliki untuk menghadirkan nilai tambah bagi seluruh pemangku kepentingan dan masyarakat Indonesia.
Untuk keterangan lebih lanjut, silahkan menghubungi:
Sara K. Loebis
Head of Corporate Governance and Sustainability Division
PT United Tractors Tbk
Email: ir@unitedtractors.com
Alamat : Jl. Raya Bekasi Km.22 Cakung, Jakarta Timur 13910
Telp. : (62-21) 3511961, Fax : (62-21) 3441413
Medsos : IG (@unitedtractorsofficial & @ceritadi.unitedtractors)
Website: www.unitedtractors.com
LinkedIn: PT United Tractors Tbk
|