Mengembangkan Potensi Masyarakat, UT School Berkontribusi pada Program Prakerja, Seminar & Talk Show Pertanian Nasiona

Mengembangkan Potensi Masyarakat, UT School Berkontribusi pada Program Prakerja, Seminar & Talk Show Pertanian Nasiona

Pelaksanaan kelas luring Prakerja di UT School Jakarta (kiri), seminar dan talk show  nasional pertanian modern “Meraih Peluang Pasar Mesin Pertanian Indonesia (kanan).

Pelaksanaan kelas luring Prakerja di UT School Jakarta (kiri), seminar dan talk show nasional pertanian modern Meraih Peluang Pasar Mesin Pertanian Indonesia (kanan).

Jakarta, 14 Agustus 2024 – PT United Tractors Tbk (UT) melalui lembaga pendidikan mekanik dan operator alat berat di bawah Yayasan Karya Bakti UT (YKBUT) yaitu UT School, kembali menunjukkan kontribusi positifnya melalui partisipasinya dalam program Prakerja dan Seminar serta Talk Show Nasional. Sejak tahun 2023, UT School resmi menjadi bagian partner pemerintah dalam program Prakerja dengan membuka kelas Perawatan Dasar Alat Berat yaitu bulldozer & excavator secara luring di UT School, Cakung, Jakarta. 

“Bergabungnya UT School dalam program Prakerja ini merupakan salah satu upaya UT dalam mewujudkan tanggung jawab sosialnya mendukung peningkatan keterampilan masyarakat melalui kerja sama dalam program pemerintah. Kami berharap melalui partisipasi ini dapat memberikan wadah untuk membekali generasi muda mendapatkan keterampilan sesuai dengan kebutuhan di industri kerja,” ujar Wakil Direktur Pengembangan Layanan UT School, Syaifudin Zuhri. 

Selanjutnya pada tahun 2024, UT School kembali menyelenggarakan program pelatihan Prakerja yang bekerja sama dengan Digital Platform PINTAR mengenai modul Perawatan Dasar Alat Berat dan tersebar di beberapa lokasi yang meliputi Pekanbaru, Jakarta, Banjarmasin, Balikpapan, Samarinda, dan Ujung Pandang. Pelaksanaan di daerah Jakarta dilaksanakan dalam 4 hari kerja pada tanggal 29 Mei – 3 Juni 2024 dengan menerapkan kurikulum yang dirancang secara khusus dan spesifik untuk masyarakat yang awam dengan alat berat. 

Selain itu, UT School juga turut memberikan kontribusi positifnya dengan menjadi pembicara dalam seminar dan talk show nasional yang bertemakan Pertanian Modern: Meraih Peluang Pasar Mesin Pertanian Indonesia. Seminar ini diselenggarakan oleh Agnia yaitu salah satu media publikasi agribisnis dan PRISMA (The Australia-Indonesia Partnership for Promoting Rural Incomes through Support for Markets in Agriculture) pada tanggal 3 Maret 2024 yang bertempat di Oakwood Hotel Taman Mini, Jakarta. 

Dalam pelaksanaannya, seminar dan talk show ini dihadiri oleh 100 peserta dari perwakilan perusahaan alat dan mesin pertanian (alsintan), asosiasi, dan petani. Adapun tujuan dari pelaksanaan webinar ini untuk mengenalkan potensi mekanisme pertanian yang lebih inklusif dalam mendukung praktik pertanian modern berkelanjutan, sehingga dapat membantu petani kecil untuk meningkatkan pendapatan dan memastikan terwujudnya ketahanan pangan nasional. 

“Peran mekanisasi pertanian sangat penting dalam mendukung praktik pertanian modern berkelanjutan serta mewujudkan swasembada pangan. Oleh karena itu, perlu adanya upaya membuat mekanisasi pertanian lebih inklusif bagi petani skala kecil” ujar mantan Menteri Pertanian 2000 – 2004 sekaligus Ketua Dewan Redaksi Agrina, Bungaran Saragih. 

Dalam pelaksanaan seminar ini juga terdapat talk show dengan tema “Peran Vital Opsi Pendanaan dan Layanan Purna Jual di Pasar Alsintan” yang dibawakan oleh Syaifudin Zuhri yang menyebut pentingnya manajemen alat berat pada Alsintan untuk menghindari kerugian ataupun tidak maksimalnya kinerja alat berat. 

“Kerangka manajemen alat-alat berat terbagi menjadi tiga yaitu manajemen pemilihan alat (memilih), manajemen aplikasi dan produksi alat (memakai), dan manajemen perawatan dan suku cadang (merawat). Ketiga manajemen tersebut memiliki tujuan untuk efisiensi alat, produktivitas alat dan biaya operasi, serta ketersediaan alat dan biaya perbaikan” ujarnya.

Sehubungan dengan masih banyaknya petani di lapangan yang masih minim akses terhadap pengetahuan, teknologi, dan permodalan, maka di dalam seminar ini ditekankan untuk dapat menerapkan mekanisme pertanian yang sesuai dengan kebutuhan nasional, sehingga perlunya mendapatkan dukungan dari berbagai  stakeholder yang meliputi pemerintah, produsen, distributor alsintan, lembaga pelatihan, hingga lembaga pembiayaan. 

Pada seminar ini, UT School menampilkan beberapa produk unggulan di booth pameran yang telah disediakan oleh panitia. Harapannya, melalui berbagai kontribusi ini dapat menjadi ajang promosi UT School ke masyarakat yang lebih luas, baik itu untuk orang awam yang ingin mendalami pekerjaan berhubungan dengan alat berat ataupun mereka yang menjadi pengguna alat berat dalam mengerjakan tanggung jawab pekerjaannya. 

Sekilas Tentang United Tractors

PT United Tractors Tbk (UT) yang dikenal sebagai distributor alat berat terbesar di Indonesia telah berdiri sejak tahun 1972. Saat ini UT telah berkembang dan memiliki lima pilar bisnis, yaitu Mesin Konstruksi, Kontraktor Penambangan, Pertambangan, Industri Konstruksi dan Energi. Sebagai kontribusi UT terhadap pencapaian Sasaran Pembangunan Berkelanjutan (SDGs), UT secara konsisten melaksanakan kegiatan-kegiatan yang menjunjung tinggi keberlanjutan.

ESG United Tractors

Sebagai perusahaan alat berat, pertambangan, dan energi kelas dunia, serta pengalaman selama lebih dari 50 tahun di Indonesia, UT berkomitmen untuk menghadirkan masa depan yang berkelanjutan. Hal ini dilakukan melalui penerapan prinsip ESG yang efektif dengan memperhatikan lingkungan, berdampak baik bagi sosial masyarakat, serta menjunjung tata kelola perusahaan yang baik pada seluruh level operasi bisnisnya. Di sisi lainnya, UT juga melakukan optimalisasi kompetensi, keahlian, dan aset strategis yang dimiliki untuk menghadirkan nilai tambah bagi seluruh pemangku kepentingan dan masyarakat Indonesia.

Untuk keterangan lebih lanjut, silahkan menghubungi:

Sara K. Loebis

Head of Corporate Governance and Sustainability Division

PT United Tractors Tbk

Email: ir@unitedtractors.com

Alamat : Jl. Raya Bekasi Km.22 Cakung, Jakarta Timur 13910

Telp. : (62-21) 3511961, Fax : (62-21) 3441413

Medsos : IG (@unitedtractorsofficial & @ceritadi.unitedtractors)

Website: www.unitedtractors.com

LinkedIn: PT United Tractors Tbk

 

Dukung Pengembangan Masyarakat, United Tractors dan PAMA Raih Penghargaan Proklim dari Kementerian Lingkungan Hidup dan Kehutanan RI

Dukung Pengembangan Masyarakat, United Tractors dan PAMA Raih Penghargaan Proklim dari Kementerian Lingkungan Hidup dan Kehutanan RI

Foto bersama pihak United Tractors dan Desa Sumbergondo atas penghargaan Proklim Utama tahun 2024 (kiri). Corporate Social Responsibility and General Services Division Head PAMA, TH Puguh Sasetyo menerima penghargaan Perusahaan Pendukung ProKlim dari Menteri Lingkungan Hidup dan Kehutanan, Siti Nurbaya di Jakarta Convention Center (kanan).

Foto bersama pihak United Tractors dan Desa Sumbergondo atas penghargaan Proklim Utama tahun 2024 (kiri). Corporate Social Responsibility and General Services Division Head PAMA, TH Puguh Sasetyo menerima penghargaan Perusahaan Pendukung ProKlim dari Menteri Lingkungan Hidup dan Kehutanan, Siti Nurbaya di Jakarta Convention Center (kanan).

Jakarta, 13 Agustus, 2024 – Atas komitmennya dalam mengembangkan masyarakat desa binaan, PT United Tractors Tbk (UT) dan PT Pamapersada Nusantara (PAMA) berhasil meraih penghargaan Program Kampung Iklim (ProKlim) dari Kementerian Lingkungan Hidup dan Kehutanan (KLHK) Republik Indonesia (RI). Pada ajang ini, UT melalui Desa Binaan (Desa UniTy) di Dusun Tegalsari dan Dusun Segundu, Desa Sumbergondo berhasil meraih ProKlim Utama pada kategori Sertifikat dan Trophy. Selain itu, PAMA juga mendapatkan penghargaan sebagai Perusahaan Pendukung ProKlim yang diraih oleh PAMA Site KPC dan PAMA Site Kideco. Penghargaan ini diserahkan secara langsung dalam acara Festival Like 2 di Jakarta Convention Center pada tanggal (09/08/2024).

“Proklim merupakan bagian dari komitmen dan kontribusi Indonesia dalam upaya pengendalian perubahan iklim global khususnya peran dari non-party stakeholders. Sehubungan dengan itu, penghargaan ini kami berikan sebagai tanda apresiasi atas kerja keras dan dedikasi seluruh pihak yang telah aktif berkontribusi dalam mewujudkan kampung iklim yang berkelanjutan” ujar Menteri Lingkungan Hidup dan Kehutanan (LHK), Siti Nurbaya.

Adapun indikator penilaian penghargaan ProKlim ini yaitu dari adaptasi, mitigasi, dan sisi kelembagaan. Program UT yang berhasil meraih penghargaan ini adalah Program Pengelolaan Sampah Mandiri yang meliputi Bank Sampah, Komposter, Pengembangan Sampah dan Budidaya Maggot yang menjadikan Desa Sumbergondo tidak menyumbang sampah ke TPA Kota Batu sejak 2019. Sementara itu, program yang berhasil membawa PAMA Site Kideco pada penghargaan ini yaitu Desa Muser, Sungai Terik, dan Desa Songka. Selain itu, Dusun II Kabo Jaya, Desa Swarga Bara, Kec. Sangatta Utara, Kab. Kutai berhasil membawa PAMA Site KPC pada penghargaan ini.

“Penghargaan yang kami terima menjadi apresiasi bagi seluruh pihak yang berpartisipasi dalam program ini. Pada program ini juga, pengembangan dan pembinaan yang dijalankan selalu disesuaikan dengan karakteristik masing-masing daerah, sehingga sesuai dengan kebutuhan masyarakat. Proklim ini merupakan implementasi prinsip environmental, social, dan governance (ESG) Perusahaan, yang diharapkan mampu mendukung penguatan kapasitas masyarakat dalam menghadapi tantangan perubahan iklim,” ujar Corporate Social Responsibility Manager UT, Himawan Sutanto. 

Penghargaan Proklim yang diterima perusahaan Grup UT, menjadi bukti komitmen Perusahaan untuk senantiasa menjaga masa depan bumi dengan menjawab berbagai tantangan dalam hal keberlanjutan dan kelestarian. Harapannya, melalui program ini Perusahaan Grup UT bisa konsisten dalam upaya membangun masa depan yang lebih baik bagi bangsa Indonesia dan berdampak positif untuk masyarakat. Selain itu, penghargaan ini diharapkan mampu menginspirasi lebih banyak perusahaan untuk bergabung dalam gerakan pelestarian lingkungan.

Sekilas Tentang United Tractors

PT United Tractors Tbk (UT) yang dikenal sebagai distributor alat berat terbesar di Indonesia telah berdiri sejak tahun 1972. Saat ini UT telah berkembang dan memiliki lima pilar bisnis, yaitu Mesin Konstruksi, Kontraktor Penambangan, Pertambangan, Industri Konstruksi dan Energi. Sebagai kontribusi UT terhadap pencapaian Sasaran Pembangunan Berkelanjutan (SDGs), UT secara konsisten melaksanakan kegiatan-kegiatan yang menjunjung tinggi keberlanjutan.

ESG United Tractors

Sebagai perusahaan alat berat, pertambangan, dan energi kelas dunia, serta pengalaman selama lebih dari 50 tahun di Indonesia, UT berkomitmen untuk menghadirkan masa depan yang berkelanjutan. Hal ini dilakukan melalui penerapan prinsip ESG yang efektif dengan memperhatikan lingkungan, berdampak baik bagi sosial masyarakat, serta menjunjung tata kelola perusahaan yang baik pada seluruh level operasi bisnisnya. Di sisi lainnya, UT juga melakukan optimalisasi kompetensi, keahlian, dan aset strategis yang dimiliki untuk menghadirkan nilai tambah bagi seluruh pemangku kepentingan dan masyarakat Indonesia.

Untuk keterangan lebih lanjut, silahkan menghubungi:

Sara K. Loebis

Head of Corporate Governance and Sustainability Division

PT United Tractors Tbk

Email: ir@unitedtractors.com

Alamat : Jl. Raya Bekasi Km.22 Cakung, Jakarta Timur 13910

Telp. : (62-21) 3511961, Fax : (62-21) 3441413

Medsos : IG (@unitedtractorsofficial & @ceritadi.unitedtractors)

Website: www.unitedtractors.com

LinkedIn: PT United Tractors Tbk

 

Berkat Komitmen Keberlanjutan, KPP Mining Raih Penghargaan 15th Annual Business Improvement Award

Berkat Komitmen Keberlanjutan, KPP Mining Raih Penghargaan 15th Annual Business Improvement Award

PT Kalimantan Prima Persada (KPP Mining) yang merupakan anak usaha dari PT United Tractors Tbk (UT) berhasil meraih penghargaan Excellence in Operational Improvement pada tanggal (25/06/2024). Penghargaan ini merupakan bagian dari ajang Immersive Technologies 15th Annual Business 2023. KPP Mining berhasil terpilih sebagai Perusahaan dengan kategori Sustainability dari 51 negara kompetitor lainnya. Penghargaan ini dianugerahkan kepada KPP Mining atas penerapan program pelatihan berbasis simulator dengan sistem integrated development. Penerapan sistem tersebut dapat membentuk karakter para operator baru lokal dalam mengemudikan heavy duty (HD) truck di lapangan. 

Adapun hasil akhir yang diraih KPP Mining menunjukan keberhasilan Perusahaan dalam penerapan kesesuaian sumber daya manusia (SDM), proses, dan teknologi terhadap peningkatan kinerja pertambangan yang dapat dilihat melalui peningkatan kompetensi peserta pelatihan dari rata-rata nilai 79,2 menjadi 90; adanya pengurangan konsumsi bahan bakar sebesar 11%; penghematan biaya pelatihan operator hingga 25%; tidak adanya atau zero accident selama proses pelatihan; penurunan kadar CO2 mencapai 208,65 TCO2e; serta adanya penghargaan – penghargaan yang KPP Mining dapatkan atas program ini, meliputi Indonesia Green Sustainable Companies Award Tahun 2023 dari SWA Media Group dan Good Mining Practice dari Kementerian Energi dan Sumber Daya Mineral (ESDM). Ajang ini merupakan penghargaan tertinggi di industri tambang bagi perusahaan yang menggunakan simulasi –penggunaan model komputer untuk meniru proses dan sistem penambangan– sebagai wadah pelatihan operator. 

Selain itu, ajang ini merupakan rangkaian lanjutan dari penghargaan yang sama pada tingkat Asia Tenggara dengan kategori Best Presenter yang diselenggarakan di Hotel Courtyard by Marriott Nusa Dua, Bali pada tanggal 11 – 12 Oktober 2023. Dengan diperolehnya penghargaan ini, area operasional KPP Mining terbukti sebagai lokasi pertambangan yang berfokus pada peningkatan keselamatan, efisiensi, dan produktivitas. Prestasi yang diraih KPP Mining ini diharapkan dapat meningkatkan semangat untuk terus berkomitmen dalam meningkatkan kualitas operasional guna memberikan jasa pertambangan terbaik dan berkelanjutan.

Sekilas Tentang United Tractors

PT United Tractors Tbk (UT) yang dikenal sebagai distributor alat berat terbesar di Indonesia telah berdiri sejak tahun 1972. Saat ini UT telah berkembang dan memiliki lima pilar bisnis, yaitu Mesin Konstruksi, Kontraktor Penambangan, Pertambangan, Industri Konstruksi dan Energi. Sebagai kontribusi UT terhadap pencapaian Sasaran Pembangunan Berkelanjutan (SDGs), UT secara konsisten melaksanakan kegiatan-kegiatan yang menjunjung tinggi keberlanjutan.

ESG United Tractors

Sebagai perusahaan alat berat, pertambangan, dan energi kelas dunia, serta pengalaman selama lebih dari 50 tahun di Indonesia, UT berkomitmen untuk menghadirkan masa depan yang berkelanjutan. Hal ini dilakukan melalui penerapan prinsip ESG yang efektif dengan memperhatikan lingkungan, berdampak baik bagi sosial masyarakat, serta menjunjung tata kelola perusahaan yang baik pada seluruh level operasi bisnisnya. Di sisi lainnya, UT juga melakukan optimalisasi kompetensi, keahlian, dan aset strategis yang dimiliki untuk menghadirkan nilai tambah bagi seluruh pemangku kepentingan dan masyarakat Indonesia.

Untuk keterangan lebih lanjut, silakan menghubungi:

Sara K. Loebis

Head of Corporate Governance and Sustainability Division

PT United Tractors Tbk

Email: ir@unitedtractors.com

Alamat : Jl. Raya Bekasi Km.22 Cakung, Jakarta Timur 13910

Telp: (62-21) 3511961, Fax : (62-21) 3441413

Medsos: IG (@unitedtractorsofficial & @ceritadi.unitedtractors)

Website: www.unitedtractors.com

LinkedIn: PT United Tractors Tbk

 

Tingkatkan Komitmen Perseroan terhadap Lingkungan, KPP Mining Ajak Pelajar di Semarang Tanam 10.000 Pohon Mangrove

Tingkatkan Komitmen Perseroan terhadap Lingkungan, KPP Mining Ajak Pelajar di Semarang Tanam 10.000 Pohon Mangrove

Penanaman 1.000 mangrove yang dilaksanakan Kalimantan Prima Persada Mining bersama pelajar di Semarang.

Penanaman 10.000 mangrove yang dilaksanakan Kalimantan Prima Persada Mining bersama pelajar di Semarang.

PT Kalimantan Prima Persada (KPP Mining) kembali membuktikan  komitmennya terhadap lingkungan dengan melakukan penanaman 10.000 mangrove di wilayah pesisir pantai area Kelurahan Mangkang Wetan dan Mangunharjo. Area tersebut merupakan wilayah fokus KPP Mining dalam penanaman mangrove secara berkelanjutan. Status darurat abrasi yang terdapat di wilayah Semarang menjadi alasan utama  dilakukannya penanaman di area tersebut. Kegiatan ini dilaksanakan sebanyak 2 kali pada tanggal 2 dan 4 Juli 2024.

Adapun penanaman mangrove yang pertama pada tanggal 2 Juli dilaksanakan bersama volunteer yang terdiri dari karyawan, keluarga karyawan, siswa-siswi SD lingkungan sekitar pesisir pantai, serta mahasiswa Universitas Diponegoro. Selanjutnya, penanaman kedua dilakukan pada tanggal 4 Juli, KPP Mining melakukan penanaman kembali dengan melibatkan jajaran manajerial perusahaan. Adapun tujuan dari kegiatan ini untuk memperkuat pematang tambak, penyerap sisa racun pupuk kimia, dan untuk menyediakan pakan alami. Dalam pelaksanaannya, kegiatan ini melibatkan total 105 penanam mangrove. 

Jenis mangrove yang ditanam pada kegiatan ini adalah rhizophora atau yang biasa dikenal dengan bakau. Jenis ini dipilih karena fungsinya yang dapat menghalau ombak lautan dan berpotensi menjadi habitat serta sumber makanan berbagai macam makhluk hidup. Penanaman berkelanjutan merupakan bentuk penerapan prinsip Environmental, Social, and Governance (ESG) di perusahaan. Harapannya, kegiatan ini kedepannya dapat membawa dampak baik bagi lingkungan serta kelangsungan hidup masyarakat di pesisir pantai Semarang. 

Sekilas Tentang United Tractors

PT United Tractors Tbk (UT) yang dikenal sebagai distributor alat berat terbesar di Indonesia telah berdiri sejak tahun 1972. Saat ini UT telah berkembang dan memiliki lima pilar bisnis, yaitu Mesin Konstruksi, Kontraktor Penambangan, Pertambangan, Industri Konstruksi dan Energi. Sebagai kontribusi UT terhadap pencapaian Sasaran Pembangunan Berkelanjutan (SDGs), UT secara konsisten melaksanakan kegiatan-kegiatan yang menjunjung tinggi keberlanjutan.

ESG United Tractors

Sebagai perusahaan alat berat, pertambangan, dan energi kelas dunia, serta pengalaman selama lebih dari 50 tahun di Indonesia, UT berkomitmen untuk menghadirkan masa depan yang berkelanjutan. Hal ini dilakukan melalui penerapan prinsip ESG yang efektif dengan memperhatikan lingkungan, berdampak baik bagi sosial masyarakat, serta menjunjung tata kelola perusahaan yang baik pada seluruh level operasi bisnisnya. Di sisi lainnya, UT juga melakukan optimalisasi kompetensi, keahlian, dan aset strategis yang dimiliki untuk menghadirkan nilai tambah bagi seluruh pemangku kepentingan dan masyarakat Indonesia.

Untuk keterangan lebih lanjut, silakan menghubungi:

Sara K. Loebis

Head of Corporate Governance and Sustainability Division

PT United Tractors Tbk

Email: ir@unitedtractors.com

Alamat : Jl. Raya Bekasi Km.22 Cakung, Jakarta Timur 13910

Telp: (62-21) 3511961, Fax : (62-21) 3441413

Medsos: IG (@unitedtractorsofficial & @ceritadi.unitedtractors)

Website: www.unitedtractors.com

LinkedIn: PT United Tractors Tbk

 

Tingkatkan Kualitas Hidup Masyarakat, United Tractors Berikan Bantuan Seawater Reverse Osmosis, Pendidikan, dan Kesehatan di Pyainemo, Papua Barat

Tingkatkan Kualitas Hidup Masyarakat, United Tractors Berikan Bantuan Seawater Reverse Osmosis, Pendidikan, dan Kesehatan di Pyainemo, Papua Barat

Penyerahan bantuan corporate social responsibility (CSR) seawater reverse osmosis oleh Presiden Direktur United Tractors (UT), Frans Kesuma kepada Sekretaris Daerah Raja Ampat, Dr. Yusuf Salim, M.Si. (kiri) dan bantuan bidang pendidikan oleh Direktur Finance UT, Vilihati Surya kepada Kepala Sekolah SD YPK Pniel Paam, Simon Mamprasar di Raja Ampat, Papua Barat (kanan).

Penyerahan bantuan corporate social responsibility (CSR) seawater reverse osmosis oleh Presiden Direktur United Tractors (UT), Frans Kesuma kepada Sekretaris Daerah Raja Ampat, Dr. Yusuf Salim, M.Si. (kiri) dan bantuan bidang pendidikan oleh Direktur Finance UT, Vilihati Surya kepada Kepala Sekolah SD YPK Pniel Paam, Simon Mamprasar di Raja Ampat, Papua Barat (kanan).

Jakarta, 12 Agustus 2024 – Sebagai bentuk upaya dalam meningkatkan kualitas hidup masyarakat, PT United Tractors Tbk (UT) kembali menunjukkan komitmennya. Pada kesempatan ini, UT memberikan bantuan instalasi seawater reverse osmosis (SWRO) di Pyainemo, Kabupaten Raja Ampat, Provinsi Papua Barat. Program ini diinisiasi untuk menyediakan akses air bersih bagi masyarakat setempat dengan proses merubah air laut menjadi air tawar yang layak digunakan. Selain itu, UT juga memberikan bantuan di bidang pendidikan berupa perlengkapan sekolah kepada SD Yayasan Pendidikan Kristen (YPK) Pniel Paam dan SMPS YPK Pniel Paam Raja Ampat. UT juga memberikan bantuan di bidang kesehatan berupa paket alat kesehatan yang disalurkan kepada Puskesmas Pembantu di Pulau Paam serta Dinas Kesehatan Kabupaten Raja Ampat pada tanggal (02/08/2024).

“Kolaborasi antara pemerintah dan UT dalam program CSR ini mendukung pengembangan pariwisata yang berkelanjutan dan ramah lingkungan. Selain itu, dengan bantuan kesehatan dan pendidikan akan memperkuat fasilitas dan kualitas layanan untuk masyarakat. Kerja sama ini juga menjadi contoh dari sinergi yang dapat memberikan manfaat besar bagi masyarakat. Kami berharap agar kerja sama ini dapat terus berlanjut dan semakin kuat di masa yang akan datang,” ujar Sekretaris Daerah Raja Ampat, Dr. Yusuf Salim, M.Si.

Penyerahan bantuan CSR UT dalam bidang pendidikan oleh Direktur Human Capital and Sustainability UT, Edhie Sarwono kepada Kepala Sekolah SMPS YPK Pniel Paam, Femy Tololiu (kiri). Siswa SMP penerima bantuan pendidikan UT (kanan).

Penyerahan bantuan CSR UT dalam bidang pendidikan oleh Direktur Human Capital and Sustainability UT, Edhie Sarwono kepada Kepala Sekolah SMPS YPK Pniel Paam, Femy Tololiu (kiri). Siswa SMP penerima bantuan pendidikan UT (kanan).

Hal yang melatarbelakangi bantuan SWRO ini disebabkan oleh sulitnya akses air bersih, dimana kondisi geografis Pyainemo dikelilingi oleh laut dan mengharuskan masyarakat mengambil air dari pulau dan distrik lain. Teknologi SWRO ini merupakan metode modern yang efektif dalam mengubah air laut menjadi air bersih siap minum. Melalui proses penyaringan canggih, teknologi ini mampu menghilangkan garam dan zat-zat berbahaya lainnya untuk menghasilkan air yang aman digunakan. Teknologi ini mampu memproduksi 250-300 liter air per jam, sehingga diharapkan kebutuhan air bersih masyarakat dapat tercukupi.

Dengan adanya SWRO ini, masyarakat Pyainemo tidak hanya mendapatkan air bersih untuk kebutuhan sehari-hari, tetapi juga diharapkan mampu mengurangi ketergantungan pada sumber air yang tidak layak digunakan. Penggunaan teknologi SWRO ini juga mendukung upaya pelestarian lingkungan dengan memanfaatkan sumber daya yang ada secara bijak dan efisien. 

Selain itu, letak wilayah yang sulit dijangkau dengan banyak wilayah terpencil dan terisolasi, menyebabkan sulitnya akses terhadap pendidikan dasar dan menengah, serta keterbatasan fasilitas kesehatan di wilayah Pyainemo. Hal tersebut ditambah dengan kondisi demografis penduduk yang terdiri atas berbagai suku dengan berbagai bahasa dan budaya, menambah kompleksitas dalam memberikan pelayanan pendidikan dan kesehatan yang efektif dan sesuai kebutuhan masyarakat. Atas keadaan tersebut, UT mengirimkan bantuan pendidikan dan kesehatan dengan harapan masyarakat dapat mengakses fasilitas tersebut dengan lebih mudah.

“Kegiatan yang dilakukan ini merupakan wujud kepedulian UT terhadap kondisi masyarakat di Pyainemo yang memiliki keterbatasan akses air bersih, kesehatan, dan pendidikan. UT berharap melalui bantuan ini dapat memberikan dampak positif yang berkelanjutan, terkhusus dalam pengelolaan sumber air bersih bagi masyarakat. Kami juga akan konsisten dalam memberikan dukungan bagi masyarakat melalui implementasikan environmental, social, and governance (ESG),” ujar Presiden Direktur UT, Frans Kesuma.

Adapun penerima manfaat dari program ini yaitu pengunjung atau wisatawan Pyainemo, guru serta siswa SD YPK Pniel Paam dan SMPS YPK Pniel Paam, serta terdapat 19.000 orang yang berpotensi akan menjadi penerima manfaat dalam setahun ke depan.

Penyerahan bantuan bidang kesehatan oleh Direktur Marketing and Technology UT, Loudy Irwanto Ellias dan Direktur Business Development UT, Iwan Hadiantoro kepada Sekretaris Dinas Kesehatan Kabupaten Raja Ampat, dr.Enggelber M.S. Wader (kiri), dan bantuan ke Puskesmas Pembantu Pulau Paam oleh Direktur Sales UT, Widjaja Kartika kepada Mantri Puskesmas Pembantu Pulau Paam, Ariens Kapisa (kanan).

Penyerahan bantuan bidang kesehatan oleh Direktur Marketing and Technology UT, Loudy Irwanto Ellias dan Direktur Business Development UT, Iwan Hadiantoro kepada Sekretaris Dinas Kesehatan Kabupaten Raja Ampat, dr.Enggelber M.S. Wader (kiri), dan bantuan ke Puskesmas Pembantu Pulau Paam oleh Direktur Sales UT, Widjaja Kartika kepada Mantri Puskesmas Pembantu Pulau Paam, Ariens Kapisa (kanan).

Harapannya, program ini dapat membantu masyarakat dalam memenuhi kebutuhan air bersih, mempermudah akses ke layanan pendidikan dan kesehatan, sehingga dapat menjadi titik awal terciptanya kehidupan yang lebih baik. Dengan akses air bersih yang memadai, peningkatan fasilitas pendidikan, serta fasilitas kesehatan yang berkualitas, diharapkan dapat membantu generasi muda tumbuh sehat dan cerdas. Hal tersebut sesuai dengan tujuan Perusahaan untuk terus konsisten dalam menciptakan nilai tambah bagi masyarakat di Indonesia.

Acara ini turut dihadiri oleh Direktur Human Capital and Sustainability UT, Edhie Sarwono; Direktur Marketing and Technology UT, Loudy Irwanto Ellias; Direktur Business Development UT, Iwan Hadiantoro; Direktur Sales UT, Widjaja Kartika; Direktur Finance UT, Vilihati Surya, dan Corporate Governance and Sustainability Head UT, Sara K. Loebis. Kemudian juga turut dihadiri oleh Panglima Komando Daerah Militer (Pangdam) Kasuari, Mayjen TNI Haryanto, S.I.P., M.Tr. (Han); Asisten bidang Ekonomi Pembangunan, Ir. Wahab Sangadji; Kepala Dinas Pariwisata, Ellen Risamasu; Kepala Dinas Pendidikan dan Kebudayaan Raja Ampat, Juariah Syaifuddin; serta Kepala Desa yang mewakili Pulau Saukabu, Pulau Saupapir, dan Pulau Paam, Ariel Fakdawer. 

Sekilas Tentang United Tractors

PT United Tractors Tbk (UT) yang dikenal sebagai distributor alat berat terbesar di Indonesia telah berdiri sejak tahun 1972. Saat ini UT telah berkembang dan memiliki lima pilar bisnis, yaitu Mesin Konstruksi, Kontraktor Penambangan, Pertambangan, Industri Konstruksi dan Energi. Sebagai kontribusi UT terhadap pencapaian Sasaran Pembangunan Berkelanjutan (SDGs), UT secara konsisten melaksanakan kegiatan-kegiatan yang menjunjung tinggi keberlanjutan.

ESG United Tractors

Sebagai perusahaan alat berat, pertambangan, dan energi kelas dunia, serta pengalaman selama lebih dari 50 tahun di Indonesia, UT berkomitmen untuk menghadirkan masa depan yang berkelanjutan. Hal ini dilakukan melalui penerapan prinsip ESG yang efektif dengan memperhatikan lingkungan, berdampak baik bagi sosial masyarakat, serta menjunjung tata kelola perusahaan yang baik pada seluruh level operasi bisnisnya. Di sisi lainnya, UT juga melakukan optimalisasi kompetensi, keahlian, dan aset strategis yang dimiliki untuk menghadirkan nilai tambah bagi seluruh pemangku kepentingan dan masyarakat Indonesia.

Untuk keterangan lebih lanjut, silakan menghubungi:

Sara K. Loebis

Head of Corporate Governance and Sustainability Division

PT United Tractors Tbk

Email: ir@unitedtractors.com

Alamat : Jl. Raya Bekasi Km.22 Cakung, Jakarta Timur 13910

Telp: (62-21) 3511961, Fax : (62-21) 3441413

Medsos: IG (@unitedtractorsofficial & @ceritadi.unitedtractors)

Website: www.unitedtractors.com

LinkedIn: PT United Tractors Tbk

 

United Tractors dan Global Service Indonesia Luncurkan Aplikasi Cermat sebagai Solusi Inovatif Bagi UMKM Binaan

United Tractors dan Global Service Indonesia Luncurkan Aplikasi Cermat sebagai Solusi Inovatif Bagi UMKM Binaan

Jakarta, 12 Agustus 2024 – PT United Tractors Tbk (UT) berkolaborasi dengan PT Global Service Indonesia (GSI) meluncurkan aplikasi Cermat, sebuah inovasi yang dirancang untuk membantu UMKM mengatasi tantangan dalam pengelolaan keuangan. Aplikasi ini hadir sebagai solusi atas masalah pencatatan transaksi manual, laporan keuangan yang kurang efektif, serta kesulitan dalam menganalisis kinerja usaha yang kerap menjadi kendala bagi UMKM. Peluncuran aplikasi ini bertepatan dengan Hari UMKM Nasional 2024, yang dilaksanakan di Gedung Yayasan Karya Bakti UT (YKBUT), Jakarta.

Kolaborasi antara UT dan GSI dalam menghadirkan aplikasi Cermat ini menunjukkan komitmen kedua perusahaan untuk mendukung pertumbuhan UMKM di Indonesia melalui solusi digital yang inovatif. Aplikasi Cermat menawarkan berbagai fitur unggulan, termasuk laporan keuangan, pengelolaan aset, analisa performa usaha, yang disesuaikan dengan kebutuhan UMKM. Terdapat 34 UMKM Binaan di area operasional UT HO yang sudah terintegrasi dengan aplikasi ini. Harapan kedepannya akan dapat dimanfaatkan di UMKM Binaan Grup UT lainnya.

Acara ini turut dihadiri oleh  Presiden Direktur GSI, Gunadi Lie; Division Head Corporate Governance Sustainability UT, Sara K. Loebis; Ketua YKBUT, Endang Tri Handajani; Business Analyst & Application Associate UT, Restu Zakhria, serta dua perwakilan UMKM Binaan terpilih.

Dengan hadirnya aplikasi CERMAT, diharapkan dapat menjadi aset pendukung bagi UMKM untuk menghadapi tantangan di era digitalisasi, dan bisa memberikan kontribusi positif pada perekonomian para pelaku UMKM dan ekonomi nasional.

 

Sekilas Tentang United Tractors

PT United Tractors Tbk (UT) yang dikenal sebagai distributor alat berat terbesar di Indonesia telah berdiri sejak tahun 1972. Saat ini UT telah berkembang dan memiliki lima pilar bisnis, yaitu Mesin Konstruksi, Kontraktor Penambangan, Pertambangan, Industri Konstruksi dan Energi. Sebagai kontribusi UT terhadap pencapaian Sasaran Pembangunan Berkelanjutan (SDGs), UT secara konsisten melaksanakan kegiatan-kegiatan yang menjunjung tinggi keberlanjutan.

ESG United Tractors

Sebagai perusahaan alat berat, pertambangan, dan energi kelas dunia, serta pengalaman selama lebih dari 50 tahun di Indonesia, UT berkomitmen untuk menghadirkan masa depan yang berkelanjutan. Hal ini dilakukan melalui penerapan prinsip ESG yang efektif dengan memperhatikan lingkungan, berdampak baik bagi sosial masyarakat, serta menjunjung tata kelola perusahaan yang baik pada seluruh level operasi bisnisnya. Di sisi lainnya, UT juga melakukan optimalisasi kompetensi, keahlian, dan aset strategis yang dimiliki untuk menghadirkan nilai tambah bagi seluruh pemangku kepentingan dan masyarakat Indonesia.

Untuk keterangan lebih lanjut, silahkan menghubungi:

 

Sara K. Loebis

Head of Corporate Governance and Sustainability Division

PT United Tractors Tbk

Email: ir@unitedtractors.com

Alamat : Jl. Raya Bekasi Km.22 Cakung, Jakarta Timur 13910

Telp. : (62-21) 3511961, Fax : (62-21) 3441413

Medsos: IG (@unitedtractorsofficial & @ceritadi.unitedtractors)

Website: www.unitedtractors.com

LinkedIn: PT United Tractors Tbk

Berhasil Menyampaikan Pesan Positif Perusahaan,  United Tractors dan PAMA Raih Penghargaan 5th Indonesia PR Summit 2024

Berhasil Menyampaikan Pesan Positif Perusahaan, United Tractors dan PAMA Raih Penghargaan 5th Indonesia PR Summit 2024

Penyerahan penghargaan kepada Corporate Secretary UT, Sara K. Loebis (foto kiri). Foto bersama Corporate Social Responsibility and General Services Division Head PAMA, TH Puguh dan Sara K. Loebis di Auditorium Kemenparekra, Jakarta.

Penyerahan penghargaan kepada Corporate Secretary UT, Sara K. Loebis (foto kiri). Foto bersama Corporate Social Responsibility and General Services Division Head PAMA, TH Puguh dan Sara K. Loebis di Auditorium Kemenparekra, Jakarta.

 

Jakarta, 11 Agustus 2024 – PT United Tractors Tbk (UT) dan PT Pamapersada Nusantara (PAMA) berhasil meraih penghargaan pada ajang 5th Indonesia PR Summit 2024. Keberhasilan yang UT dan PAMA raih ini atas implementasi strategi komunikasi yang efektif dalam mempertahankan reputasi positif Perusahaan. Pada ajang ini UT dan PAMA berhasil meraih kategori Popular Companies 2024. Penyerahan penghargaan ini diberikan secara langsung oleh Founder and CEO The Iconomics, Bram S. Putro, kepada Corporate Secretary UT, Sara K. Loebis dan Corporate Social Responsibility and General Services Division Head PAMA, TH Puguh Sasetyo di Auditorium Kemenparekraf, Jakarta pada hari Jumat (9/8/24).

“Saya mengucapkan terima kasih kepada The Iconomics atas penghargaan yang diberikan. Penghargaan ini semakin memotivasi kami untuk memberikan informasi yang transparan, terperinci, dan relevan kepada pemangku kepentingan Perusahaan. Selain itu, kami juga akan konsisten menjalankan strategi komunikasi yang efektif dalam menyampaikan pesan keberlanjutan kepada pihak internal dan eskternal Perusahaan,” ujar Sara K. Loebis.

Penilaian pada kategori Popular Companies 2024 dilakukan melalui riset online yang melibatkan ribuan responden, serta masukan dari pengamat kehumasan dan media, yang meliputi beberapa parameter, seperti business and commercial reputation, people and leadership reputation, serta social and citizenship reputation

Melalui penghargaan ini, UT dan PAMA berharap bisa terus konsisten dalam menjalankan strategi komunikasi perusahaan yang lebih baik kedepannya. Selain itu, UT dan PAMA juga akan terus berupaya secara konsisten dalam meningkatkan reputasi positif perusahaan melalui pengelolaan komunikasi dan informasi yang terukur, peningkatan pemberitaan positif, piawai dalam mengelola aksi dan isu korporasi, serta senantiasa membangun kolaborasi pada lintas sektoral dan pemangku kepentingan.

 

Sekilas Tentang United Tractors

PT United Tractors Tbk (UT) yang dikenal sebagai distributor alat berat terbesar di Indonesia telah berdiri sejak tahun 1972. Saat ini UT telah berkembang dan memiliki lima pilar bisnis, yaitu Mesin Konstruksi, Kontraktor Penambangan, Pertambangan, Industri Konstruksi dan Energi. Sebagai kontribusi UT terhadap pencapaian Sasaran Pembangunan Berkelanjutan (SDGs), UT secara konsisten melaksanakan kegiatan-kegiatan yang menjunjung tinggi keberlanjutan.

ESG United Tractors

Sebagai perusahaan alat berat, pertambangan, dan energi kelas dunia, serta pengalaman selama lebih dari 50 tahun di Indonesia, UT berkomitmen untuk menghadirkan masa depan yang berkelanjutan. Hal ini dilakukan melalui penerapan prinsip ESG yang efektif dengan memperhatikan lingkungan, berdampak baik bagi sosial masyarakat, serta menjunjung tata kelola perusahaan yang baik pada seluruh level operasi bisnisnya. Di sisi lainnya, UT juga melakukan optimalisasi kompetensi, keahlian, dan aset strategis yang dimiliki untuk menghadirkan nilai tambah bagi seluruh pemangku kepentingan dan masyarakat Indonesia.

Untuk keterangan lebih lanjut, silahkan menghubungi:

Sara K. Loebis

Head of Corporate Governance and Sustainability Division

PT United Tractors Tbk

Email: ir@unitedtractors.com

Alamat : Jl. Raya Bekasi Km.22 Cakung, Jakarta Timur 13910

Telp. : (62-21) 3511961, Fax : (62-21) 3441413

Medsos : IG (@unitedtractorsofficial & @ceritadi.unitedtractors)

Website: www.unitedtractors.com

LinkedIn: PT United Tractors Tbk

 

Perluas Dampak Positif di Bidang Pendidikan, STIK Sint Carolus Bergabung dalam Program Sekolah Binaan United Tractors (SOBAT)

Perluas Dampak Positif di Bidang Pendidikan, STIK Sint Carolus Bergabung dalam Program Sekolah Binaan United Tractors (SOBAT)

Pelaksanaan perjanjian kerja sama antara United Tractors (UT)  dengan Sekolah Tinggi Ilmu Kesehatan (STIK) Sint Carolus dalam program Sekolah Binaan UT (SOBAT) tahun 2024.

Pelaksanaan perjanjian kerja sama antara United Tractors (UT) dengan Sekolah Tinggi Ilmu Kesehatan (STIK) Sint Carolus dalam program Sekolah Binaan UT (SOBAT) tahun 2024.

Jakarta, 9 Agustus 2024 – PT United Tractors Tbk (UT) kembali menunjukkan komitmennya dalam mencerdaskan generasi muda di bidang pendidikan. Kali ini, UT melalui program corporate social responsibility (CSR) yaitu Sekolah Binaan UT (SOBAT) menjalin kerja sama dengan Sekolah Tinggi Ilmu Kesehatan Sint Carolus (STIKSC). Bentuk kerja sama yang dilakukan adalah pengadaan peralatan Laboratorium Mini Hospital yang akan memfasilitasi siswa untuk melakukan praktik dengan peralatan canggih dan mendekati teknologi rumah sakit, sehingga dapat menciptakan dan mempersiapkan lulusan yang siap terjun ke dunia kerja.

Adapun tujuan dari kerja sama ini yaitu untuk meningkatkan kualitas generasi muda vokasi di bidang kesehatan. Penandatanganan memorandum of understanding (MoU) ini dilaksanakan pada tanggal 8 Juli 2024 dan menjadi langkah awal bergabungnya STIKSC menjadi bagian program SOBAT.

“Menjadi kerja sama yang pertama di bidang kesehatan dalam program SOBAT, kami berharap kerja sama ini dapat menciptakan dukungan bagi pengembangan lulusan yang berkualitas sesuai dengan perkembangan teknologi bidang kesehatan dan industri kerja. Selain itu, harapannya UT dapat berkomitmen memberikan kontribusi positifnya pada pengembangan pendidikan vokasi di Indonesia,” ujar CSR Manager UT, Himawan Sutanto.

Rangkaian kegiatan ini diawali dengan sambutan dari ketua STIKSC, Veronica Dwiatmi Widyastuti dan dilanjutkan dengan sambutan dari CGS Division Head, Sara K. Loebis. Acara ini juga dihadiri Ketua Yayasan Pendidikan Kesehatan Carolus, Lily Sudhartio; dosen; serta perwakilan pengurus Yayasan Pendidikan Kesehatan Carolus lainnya. 

Bentuk kerja sama yang tertuang dalam perjanjian ini meliputi pelaksanaan Tri Dharma Perguruan Tinggi STIKSC, keikutsertaan STIKSC dalam program SOBAT, serta pemenuhan prasarana dan sarana penunjang pembelajaran siswa berupa bantuan dalam mengembangkan beberapa ruangan dalam program Mini Hospital. Selain penandatanganan MoU, dilakukan juga penyerahan secara simbolis hibah alat praktik, serta diskusi terkait isu Kesehatan dan Pendidikan yang menghasilkan rencana aksi kolaborasi antara UT dan STIKSC kedepannya.

Adapun ruangan yang akan didukung oleh UT melalui kerja sama ini berupa Ruang Paliatif yang berupa ruang konsultasi, ruang perawatan, dan terapi komplementer untuk mengurangi nyeri pada pasien terminal, yaitu herbal, acupressure, dan bekam. Lalu ruangan lainnya berupa Laboratorium Gerontik yang ditujukan sebagai laboratorium untuk usia lansia dengan pengadaan alat peraga makanan, media untuk Latihan lansia, pasien simulator, tempat tidur, dan lai-lain. Selain itu, kerja sama ini juga berupa dukungan terhadap Laboratorium Keperawatan Anak yang terbagi ke dalam tiga ruangan yaitu laboratorium NICU/PICU, Medical Pediatric Ward, dan Surgical Pediatric Ward dengan kapasitas ruang sekitar 30 mahasiswa. 

Dalam perencanaannya, Laboratorium Mini Hospital merupakan laboratorium yang dilengkapi dengan teknologi kesehatan mutakhir serta memadai kebutuhan praktikum mahasiswa. Adapun tujuan dari pembangunan Mini Hospital ini adalah untuk memberikan pengalaman belajar yang sesuai dengan tuntutan kurikulum, menerapkan asuhan manajemen keperawatan, keperawatan serta gizi. Pengadaan rumah sakit mini yang terdiri dari 20 ruangan ini diharapkan dapat menjadi simulasi mekanisme dan prosedur rumah sakit ketika terdapat pasien yang akan berobat. 

Harapannya, dari kerja sama ini dapat menghasilkan tenaga kesehatan profesional pemula yang kompeten melalui adanya penyesuaian perkembangan IPTEK dan memiliki pengalaman praktik yang mendekati realitas. Selain itu, kerja sama ini juga merupakan upaya UT dalam mengoptimalkan target penerima manfaat program CSR UT di bidang pendidikan maupun Kesehatan. 

Sekilas Tentang United Tractors

PT United Tractors Tbk (UT) yang dikenal sebagai distributor alat berat terbesar di Indonesia telah berdiri sejak tahun 1972. Saat ini UT telah berkembang dan memiliki lima pilar bisnis, yaitu Mesin Konstruksi, Kontraktor Penambangan, Pertambangan, Industri Konstruksi dan Energi. Sebagai kontribusi UT terhadap pencapaian Sasaran Pembangunan Berkelanjutan (SDGs), UT secara konsisten melaksanakan kegiatan-kegiatan yang menjunjung tinggi keberlanjutan.

ESG United Tractors

Sebagai perusahaan alat berat, pertambangan, dan energi kelas dunia, serta pengalaman selama lebih dari 50 tahun di Indonesia, UT berkomitmen untuk menghadirkan masa depan yang berkelanjutan. Hal ini dilakukan melalui penerapan prinsip ESG yang efektif dengan memperhatikan lingkungan, berdampak baik bagi sosial masyarakat, serta menjunjung tata kelola perusahaan yang baik pada seluruh level operasi bisnisnya. Di sisi lainnya, UT juga melakukan optimalisasi kompetensi, keahlian, dan aset strategis yang dimiliki untuk menghadirkan nilai tambah bagi seluruh pemangku kepentingan dan masyarakat Indonesia.

 

Untuk keterangan lebih lanjut, silakan menghubungi:

Sara K. Loebis

Head of Corporate Governance and Sustainability Division

PT United Tractors Tbk

Email: ir@unitedtractors.com

Alamat : Jl. Raya Bekasi Km.22 Cakung, Jakarta Timur 13910

Telp. : (62-21) 3511961, Fax : (62-21) 3441413

Medsos : IG (@unitedtractorsofficial & @ceritadi.unitedtractors)

Website: www.unitedtractors.com

LinkedIn: PT United Tractors Tbk

United Tractors Raih Juara Umum pada Ajang Astra Security Competition Tahun 2024

United Tractors Raih Juara Umum pada Ajang Astra Security Competition Tahun 2024

Jakarta 8 Agustus, 2024 – PT United Tractors Tbk (UT), PT Pamapersada Nusantara (PAMA), dan PT United Tractors Pandu Engineering (UTPE) terus berupaya untuk meningkatkan keamanan dan ketertiban di Perusahaan. Berkat konsistensinya, UT, PAMA, dan UTPE berhasil meraih juara pada ajang Astra Security Competition Tahun 2024. Acara ini dilaksanakan secara langsung di Jakarta Equestrian International (6/08/2024). Kegiatan ini bertujuan untuk mengapresiasi dan memacu semangat seluruh komunitas Security Grup Astra agar senantiasa meningkatkan kompetensi dan keterampilan diri.

Kompetisi ini merupakan ajang tahunan yang diselenggarakan Astra khusus untuk anggota komunitas Security perusahaan Grup Astra. Dengan mengusung tema “Disiplin, Integritas, dan Kolaborasi”, kompetisi tahun ini diikuti oleh 42 perusahaan Grup Astra dengan 8 cabang lomba. Melalui perolehan kemenangan ini, harapannya, Grup UT senantiasa konsisten dalam meningkatkan keamanan guna memberikan perlindungan yang optimal bagi seluruh aset dan karyawan Perusahaan.

Adapun penghargaan yang diraih oleh Grup UT dalam Astra Security Competition 2024 adalah sebagai berikut:

No

Perusahaan

Juara

Lomba

1.

PT United Tractors Tbk

1

Peraturan Baris Berbaris (PBB)

2.

PT United Tractors Tbk

1

Astra Tongkat Baton

3.

PT United Tractors Tbk

2

Astra Tongkat Polri

4.

PT United Tractors Tbk

2

Investigasi

5.

PT Pamapersada Nusantara

1

Halang Rintang

6.

PT Pamapersada Nusantara

2

Cerdas Cermat

7.

PT United Tractors Pandu Engineering

3

Astra Tongkat Polri

Sekilas Tentang United Tractors

PT United Tractors Tbk (UT) yang dikenal sebagai distributor alat berat terbesar di Indonesia telah berdiri sejak tahun 1972. Saat ini UT telah berkembang dan memiliki lima pilar bisnis, yaitu Mesin Konstruksi, Kontraktor Penambangan, Pertambangan, Industri Konstruksi dan Energi. Sebagai kontribusi UT terhadap pencapaian Sasaran Pembangunan Berkelanjutan (SDGs), UT secara konsisten melaksanakan kegiatan-kegiatan yang menjunjung tinggi keberlanjutan.

ESG United Tractors

Sebagai perusahaan alat berat, pertambangan, dan energi kelas dunia, serta pengalaman selama lebih dari 50 tahun di Indonesia, UT berkomitmen untuk menghadirkan masa depan yang berkelanjutan. Hal ini dilakukan melalui penerapan prinsip ESG yang efektif dengan memperhatikan lingkungan, berdampak baik bagi sosial masyarakat, serta menjunjung tata kelola perusahaan yang baik pada seluruh level operasi bisnisnya. Di sisi lainnya, UT juga melakukan optimalisasi kompetensi, keahlian, dan aset strategis yang dimiliki untuk menghadirkan nilai tambah bagi seluruh pemangku kepentingan dan masyarakat Indonesia.

Untuk keterangan lebih lanjut, silakan menghubungi:

Sara K. Loebis

Head of Corporate Governance and Sustainability Division

PT United Tractors Tbk

Email: ir@unitedtractors.com

Alamat : Jl. Raya Bekasi Km.22 Cakung, Jakarta Timur 13910

Telp: (62-21) 3511961, Fax : (62-21) 3441413

Medsos: IG (@unitedtractorsofficial & @ceritadi.unitedtractors)

Website: www.unitedtractors.com

LinkedIn: PT United Tractors Tbk

 

Sukses Kembangkan Sumber Daya Manusia Unggul, United Tractors Raih Empat Penghargaan HCREA 2024

Sukses Kembangkan Sumber Daya Manusia Unggul, United Tractors Raih Empat Penghargaan HCREA 2024

Penyerahan penghargaan Human Capital on Resilience Excellence Award (HCREA) 2024 kepada United Tractors (UT).

Penyerahan penghargaan Human Capital on Resilience Excellence Award (HCREA) 2024 kepada United Tractors (UT).

PT United Tractors Tbk (UT) kembali menunjukan keberhasilannya dalam bidang Human Resource Management (HRM) dengan meraih penghargaan Human Capital on Resilience Excellence Award (HCREA) 2024. Penghargaan ini diserahkan secara langsung oleh First Indonesia Magazine kepada UT yang bertempat di Sentral Cawang Hotel, Jakarta pada tanggal (01/08/2024).

Pada ajang ini, UT berhasil meraih tiga kategori penghargaan di antaranya The Most Public Contribution Initiative, The Best HR Support on Business Transformation, dan The Best Employee Value & Performance. Selain itu, Reward Performance & Industrial Relation Department Head UT, Warno Santoso juga berhasil meraih penghargaan sebagai The Best Leadership in Human Capital Development

Warno Santoso menyampaikan terima kasih atas penghargaan yang diberikan. Penghargaan ini semakin memotivasi UT untuk selalu bersemangat memberikan yang terbaik dengan menciptakan beragam inisiatif yang bisa memberikan kontribusi positif untuk perusahaan.

“Kami menyadari jika setiap karyawan memiliki potensi yang unik. Dengan menerapkan human capital management (HCM) yang baik, perusahaan dapat memaksimalkan potensi tersebut untuk mencapai tujuan bisnis. Oleh karena itu, kami selalu berupaya untuk menyesuaikan diri dengan perkembangan teknologi untuk mengoptimalkan penerapan HCM di Perusahaan” Ujar Warno Santoso.

Piala Penghargaan HCREA 2024 kepada UT pada kategori The Most Public Contribution Initiative, The Best HR Support on Business Transformation, dan The Best Employee Value & Performance (kiri). Piala penghargaan HCREA 2024 kepada Warno Santoso dalam kategori The Best Leadership in Human Capital Development (kanan).

Piala Penghargaan HCREA 2024 kepada UT pada kategori The Most Public Contribution Initiative, The Best HR Support on Business Transformation, dan The Best Employee Value & Performance (kiri). Piala penghargaan HCREA 2024 kepada Warno Santoso dalam kategori The Best Leadership in Human Capital Development (kanan).

HRCEA 2024 ini diikuti kurang lebih 200 perusahaan yang terdiri atas Badan Usaha Milik Negara (BUMN), Badan Usaha Milik Swasta (BUMS), serta perusahaan swasta nasional maupun multinasional. Kemudian, diseleksi menjadi 100 perusahaan finalis dan setelah melalui berbagai tahapan prosesnya, ditetapkan 19 perusahaan sebagai penerima penghargaan. Adapun penentuan penilaian penghargaan yang diterima UT terdiri atas Performance Management 2023, Innovating Human Potential, Sustainable Talent Development, Future-Ready Workforce, Agile HR Practices for Dynamic Markets, Reskilling and Upskilling for the Future, Measuring Human Capital ROI, dan Strategy Organization Change Behaviours

Tahun ini, ajang HCREA mengusung tema Global Challenges for National Industry: Future Jobs and Future Skills yang diharapkan dapat menjadi pendorong dan semangat baru bagi pelaku bisnis dalam mewujudkan inovasi HC di tengah transformasi digital serta ketahanan bisnis saat ini. 

Ajang HCREA 2024 ini bertujuan untuk memetakan persoalan dan tantangan yang dihadapi divisi human capital di perusahaan. Hal tersebut didukung dengan adanya transformasi digital yang bergerak sangat cepat tanpa mengesampingkan keselamatan dan budaya kerja di lingkungan perusahaan. 

Melalui penghargaan ini, UT akan senantiasa berkomitmen untuk terus mengembangkan bisnis secara berkelanjutan, berinovasi, dan menciptakan lingkungan kerja yang kondusif. Selain itu, penghargaan ini juga menjadi bukti nyata bahwa UT senantiasa adaptif terhadap perkembangan teknologi dan dinamika bisnis. Hal ini sejalan dengan komitmen UT dalam mewujudkan perusahaan yang konsisten dalam memberikan nilai tambah bagi seluruh pemangku kepentingan.

Sekilas Tentang United Tractors

PT United Tractors Tbk (UT) yang dikenal sebagai distributor alat berat terbesar di Indonesia telah berdiri sejak tahun 1972. Saat ini UT telah berkembang dan memiliki lima pilar bisnis, yaitu Mesin Konstruksi, Kontraktor Penambangan, Pertambangan, Industri Konstruksi dan Energi. Sebagai kontribusi UT terhadap pencapaian Sasaran Pembangunan Berkelanjutan (SDGs), UT secara konsisten melaksanakan kegiatan-kegiatan yang menjunjung tinggi keberlanjutan.

ESG United Tractors

Sebagai perusahaan alat berat, pertambangan, dan energi kelas dunia, serta pengalaman selama lebih dari 50 tahun di Indonesia, UT berkomitmen untuk menghadirkan masa depan yang berkelanjutan. Hal ini dilakukan melalui penerapan prinsip ESG yang efektif dengan memperhatikan lingkungan, berdampak baik bagi sosial masyarakat, serta menjunjung tata kelola perusahaan yang baik pada seluruh level operasi bisnisnya. Di sisi lainnya, UT juga melakukan optimalisasi kompetensi, keahlian, dan aset strategis yang dimiliki untuk menghadirkan nilai tambah bagi seluruh pemangku kepentingan dan masyarakat Indonesia.

Untuk keterangan lebih lanjut, silahkan menghubungi:

Sara K. Loebis

Head of Corporate Governance and Sustainability Division

PT United Tractors Tbk

Email: ir@unitedtractors.com

Alamat : Jl. Raya Bekasi Km.22 Cakung, Jakarta Timur 13910

Telp. : (62-21) 3511961, Fax : (62-21) 3441413

Medsos : IG (@unitedtractorsofficial & @ceritadi.unitedtractors)

Website: www.unitedtractors.com

LinkedIn: PT United Tractors Tbk