Dewan
Komisaris

Komjen Pol. (Purn) Drs. Nanan Soekarna

Komjen Pol. (Purn) Drs. Nanan Soekarna

Komisaris Independen

Warga Negara Indonesia, berdomisili di Jakarta.

Purnawirawan perwira Kepolisian RI dengan pangkat terakhir Komisaris Jendral Polisi. Lulus dari Akademi Kepolisian pada 1978, Perguruan Tinggi Ilmu Kepolisian (PTIK) pada 1986, SESPIMPOL pada 1995, SESKOGAB pada 1999, dan LEMHANNAS pada 2005.

Menjabat sebagai Komisaris Independen Perseroan sejak April 2015 dan ditunjuk kembali untuk masa jabatan keempat berdasarkan Keputusan RUPST tanggal 12 April 2023. Perseroan telah menerima pernyataan independensi sehubungan dengan penunjukan beliau sebagai Komisaris Independen untuk masa jabatan keempat kalinya.

Merangkap jabatan sebagai Ketua Komite Nominasi dan Remunerasi Perseroan dan Komisaris Independen PT Eagle High Plantations Tbk (sebelumnya PT BW Plantation Tbk).

Memulai karir di Kepolisian RI sebagai Komandan Unit Patko Sabhara Polda Metro Jaya pada 1979 dan kemudian ditugaskan di beberapa Satuan Polisi di beberapa wilayah Indonesia. Pernah menjabat sebagai Wakapolda Metro Jaya (2003-2004), Kapolda Kalimantan Barat (2004-2006), Staf Ahli Sosial Politik Kapolri (2006-2008), Kapolda Sumatera Utara (2008-2009), Inspektur Pengawasan Umum Polri (2009-2011), dan Wakil Kepala Kepolisian Republik Indonesia (2011-2013). Juga menjadi bagian dari pasukan penjaga perdamaian PBB, termasuk UNTAG di Namibia, Afrika Selatan, pada 1990, dan UNTAC di Kamboja pada 1992; serta mengikuti berbagai pelatihan dan seminar kepolisian di luar negeri.

Tidak memiliki hubungan afiliasi dengan anggota Dewan Komisaris, anggota Direksi atau dengan pemegang saham pengendali.