Peresmian jurusan baru Teknik Alat Berat di SMK PGRI Geneng, Kabupaten Ngawi, Provinsi Jawa Timur ditandai dengan pemotongan pita oleh Dimas Aryo (Section Head CSR UT) dan perwakilan sekolah.

Jakarta, 24 Mei 2024 – PT United Tractors Tbk (UT) terus berupaya secara konsisten dalam mengembangkan kualitas pendidikan di Indonesia melalui program Sekolah Binaan UT (SOBAT). Kali ini, UT memberikan dukungannya melalui pembukaan kelas baru Teknik Alat Berat (TAB) di SMK PGRI 2 Geneng, Kabupaten Ngawi, Provinsi Jawa Timur. Dukungan ini diberikan oleh UT karena saat ini terdapat peningkatan kebutuhan kompetensi TAB di wilayah tersebut.  

“Harapannya, melalui pembukaan kelas baru di SMK PGRI Geneng ini mampu membuka kesempatan bagi generasi muda dalam meningkatkan keterampilannya di bidang TAB dan memperlancar mereka dalam membangun karir ke depan. Selain itu, SMK PGRI diharapkan mampu menjadi pionir sekolah pertama di Kabupaten Ngawi yang mampu mengembangkan TAB,” ungkap CSR Section Head UT, Dimas Aryo Wicaksono.

Dalam pelaksanaannya, rangkaian acara terdiri atas sambutan dari UT dan SMK PGRI Geneng, dilanjutkan dengan peresmian ruang kelas dan workshop TAB mengenai beberapa alat berat seperti steel canopy GD511a-1, Center Brush, dan Appar 4kg. Workshop ini memberikan kesempatan bagi siswa SMK PGRI Geneng diberikan kesempatan untuk mempraktikkan berbagai fungsi alat berat yang disediakan dan dibimbimbing oleh guru yang telah mendapatkan pelatihan dari UT. Peresmian jurusan dan ruang kelas baru ini ditandai dengan pemotongan pita dan tumpeng bersama oleh perwakilan CSR UT dan perwakilan SMK PGRI Geneng.

SMK PGRI Geneng telah menjadi bagian dari SOBAT selama lima tahun sejak tahun 2019. Namun sebelum membuka kelas konsentrasi TAB, kerja sama yang terjalin hanya berfokus pada beberapa aktivitas yang meliputi penyelarasan kurikulum, pemenuhan sarana praktik belajar, training sertifikasi guru, penerapan konsep budaya industri, dan kesempatan kunjungan industri. 

Peresmian ini dihadiri oleh Kepala Sekolah SMK PGRI Geneng, Ervina Vialia S.T. MM; Kepala Seksi (Kasi) SMK Cabang Dinas Pendidikan (Dispen) Kabupaten Madiun, Lamiran S.Pd., M.Pd.; Dinas Tenaga Kerja dan Transmigrasi (Disnakertrans), Cukuprihadi, S.H.; Ketua Yayasan Pembina Lembaga Pendidikan (YPLP) Kabupaten Ngawi, Hari Supriyono, S.Pd., M.Pd; CSR UT Head Office (HO), Rizky Aditya Nugroho dan Dimas Aryo Wicaksono; dan tim CSR UT Cabang Surabaya, Ego Bayu Armando dan Siman. 

Melalui pembukaan kelas baru ini, harapannya UT dapat memberikan dampak positif terhadap peningkatan prestasi dan kompetensi siswa/i di bidang TAB serta mampu menciptakan generasi muda berkualitas yang siap memasuki dunia kerja dan industri.

Sekilas Tentang United Tractors

PT United Tractors Tbk (UT) yang dikenal sebagai distributor alat berat terbesar di Indonesia telah berdiri sejak tahun 1972. Saat ini UT telah berkembang dan memiliki lima pilar bisnis, yaitu Mesin Konstruksi, Kontraktor Penambangan, Pertambangan, Industri Konstruksi dan Energi. Sebagai kontribusi UT terhadap pencapaian Sasaran Pembangunan Berkelanjutan (SDGs), UT secara konsisten melaksanakan kegiatan-kegiatan yang menjunjung tinggi keberlanjutan.

ESG United Tractors

Sebagai perusahaan alat berat, pertambangan, dan energi kelas dunia, serta pengalaman selama lebih dari 50 tahun di Indonesia, UT berkomitmen untuk menghadirkan masa depan yang berkelanjutan. Hal ini dilakukan melalui penerapan prinsip ESG yang efektif dengan memperhatikan lingkungan, berdampak baik bagi sosial masyarakat, serta menjunjung tata kelola perusahaan yang baik pada seluruh level operasi bisnisnya. Di sisi lainnya, UT juga melakukan optimalisasi kompetensi, keahlian, dan aset strategis yang dimiliki untuk menghadirkan nilai tambah bagi seluruh pemangku kepentingan dan masyarakat Indonesia.

Untuk keterangan lebih lanjut, silakan menghubungi:

Sara K. Loebis

Head of Corporate Governance and Sustainability Division

PT United Tractors Tbk

Email: ir@unitedtractors.com

Alamat : Jl. Raya Bekasi Km.22 Cakung, Jakarta Timur 13910

Telp.: (62-21) 3511961, Fax : (62-21) 3441413

Medsos: IG (@unitedtractorsofficial & @ceritadi.ut)

Website: www.unitedtractors.com

LinkedIn: PT United Tractors Tbk